NEWS

Take Two Akan Tambahkan Microtransaction Untuk Game-Game Terbaru Mereka

Taufik Hidayat   |   Selasa, 14 Nov 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Belakangan ini, microtransaction telah menjadi perbincangan heboh dikalangan para gamer. Bagaimana tidak, sebuah game berbayar dengan harga yang cukup menguras kantong, tapi tetap disematkan fitur microtransaction seperti loot box serta pembelian item in-game lainnya. Semakin lama, semakin banyak publisher yang tertarik akan hal tersebut, salah satunya adalah Take Two, publisher dibalik franchise raksasa, Grand Theft Auto dan Red Dead Redemption.

Dilansir dari DSO Gaming, Take Two mengungkapkan bahwa semua game besutan terbarunya nanti akan memiliki microtransaction. CEO Take Two - Strauss Zelnick mengatakan bahwa saat ini industri game lebih berfokus kepada konsumen yang membelanjakan uangnya berulang kali di dalam game dibanding membeli game itu sendiri.

Baca ini juga :

» Youtuber flames per second Bikin Remake GTA III Pakai Unreal Engine 5! Ini Baru Namanya Remake!
» Tech Expert Sebut Jika GTA VI Tidak Akan Berjalan pada 60 FPS di PS5 Pro
» Rockstar Games Resmi Tambahkan GTA VI di Games Page Website Mereka!
» Biayanya Gak Masuk Akal! 7 Game Populer Dengan Biaya Produksi Sampai Triliunan Rupiah!
» Florida Joker Sekarang Ingin Menjadi Voice Actor Di GTA VI

Lantas, beberapa game besutan Take Two yang sudah pasti terkena imbasnya fitur microtransaction adalah Red Dead Redemption 2. Yap, tidak menutup kemungkinan di suatu saat nanti Grand Theft Auto VI juga akan memiliki microtransaction. Padahal, di GTA V, Shark Card yang dijual saja sudah cukup menguras kantong para pemain.

Bisa dibilang, saat ini sudah banyak developer yang tertarik menambahkan microtransaction ke dalam game besutannya. Sebut saja seperti Electronic Arts, Warner Bros, Ubisoft, Take Two, serta Sony yang sepertinya juga mulai tertarik. Hmm, sepertinya microtransaction akan menjadi tren industri game AAA untuk beberapa tahun kedepan.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru