NEWS

Toko Game Raksasa Ini Ditutup Karena Karyawan yang Kasar dan Meneriaki Pelanggan

Fadhil Baladraf   |   Senin, 07 May 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

GameStop memang dikenal luas sebagai retailer game raksasa di dunia, tapi dari sinilah terkadang muncul juga beberapa kontroversi yang tidak jarang merusak nama baiknya, termasuk beberapa retailer game raksasa yang menjadi pesaingnya. Disini kita tidak hanya berbicara soal layanan pembelian peripheral yang mematok harga terlalu rendah bagi gamer yang ingin menjual, tapi juga profesionalitas pegawai yang seringkali dipertanyakan.

Salah satu kasus terbarunya datang dari negara bagian Amerika Serikat Iowa, dimana tiga cabang retailer game raksasa bernama Gamers ditutup karena permasalahan yang melibatkan pegawai mereka. Berdasarkan informasi dari pengelola Gamers Ryan Miller kepada WHO TV, permasalahan ini bermula dari pegawai mereka yang terus bersikap sembarangan dan tidak menunjukkan profesionalisme sama sekali kepada pelanggan.

Baca ini juga :

» Seorang Pria di Amerika Serikat Nekat Mencuri Kartu Pokemon Senilai 783 Juta Rupiah!
» Gamers Juga Bisa Sixpack! Windah Basudara Bagikan Tips Agar Para Gamers Tetap Bisa Jaga Kesehatannya!
» Pemeran Dumbledore, Sir Michael Gambon Tutup Usia Pada Umur 82 Tahun
» [VIDEO] Bingung Habisin Liburan? Mending Tamatin 7 Game Yang Akan Rilis di Bulan Juni Ini!
» Bakal Kolaborasi? Bintang YouTube MrBeast dan Pewdiepie Lakukan Pertemuan di Kehidupan Nyata!

Hal ini hampir terjadi setiap hari, hingga pada akhirnya seorang pegawai meneriaki pelanggan dan bahkan menghinanya dengan kata-kata kasar. Karena sudah melebihi batas toleransi, akhirnya banyak pihak menuntut agar cabang Gamers yang tersebar di seluruh wilayah Iowa agar ditutup. Imbasnya, beberapa pegawai normal yang bekerja sesuai standar terpaksa juga ikut diberhentikan.

Dari sinilah kita bisa melihat kalau beberapa retailer yang sering dikritik seperti GameStop, terkadang memiliki standar pekerja yang lebih profesional sekaligus dapat memenuhi kepuasan pelanggan. Sementara untuk Gamers, mungkin dari kasus ini mereka bisa mulai belajar untuk memperbaiki pelayanan yang sepantasnya didapatkan pelanggan.

Sumber: WHO TV Channel 13 News

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru