NEWS

ASUS ZenBook S UX391UA, Laptop Tangguh untuk Mobilitas Tinggi

Taufik Hidayat   |   Selasa, 23 Oct 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
ZenBook S UX391UA merupakan ultrabook dengan desain yang cantik, nyaman dan punya spesifikasi tinggi untuk mendukung produktivitas penggunnanya. Laptop ringkas dengan bobot hanya 1 kg dan ketebalan 12,9 mm ini hadir dalam balutan unibody full-metal yang elegan. Layarnya berukuran 13,3 inci dengan resolusi FHD (1920x1080).

Fitur unik yang ditampilkan pada laptop berslogan “Angled for Creative Power” ini adalah desain engsel atau hinge-nya yang bernama ErgoLift. Desain tersebut mampu memaksimalkan sirkulasi udara dari dalam laptop karena ErgoLift akan sedikit mengangkat bagian belakang laptop sebesar 5,5 derajat. Selain itu, ErgoLift juga mampu meningkatkan kenyamanan saat mengetik dan suara yang dihasilkan oleh speaker laptop.

Untuk menyuguhkan kinerja maksimal kepada pengguna, UX391UA hadir dengan spesifikasi yang tinggi, yaitu prosesor Intel Core i7-8550U, media penyimpanan PCIe NVMe SSD sebesar 512 GB, RAM sebesar 16 GB dan 2 port Thunderbolt 3 USB Type-C. Dengan spesifikasi tersebut, proses pengolahan dan transfer data dari dan ke perangkat lain juga jadi sangat cepat.

Baca ini juga :

» Inilah AI Gaming Laptop 14-inci Terbaik Saat Ini: ROG Zephyrus G14
» ROG Ally Kuasai Pasar Gaming Handheld PC di Indonesia
» Laptop AI Tertipis & Teringan di Dunia, ASUS Zenbook S 13 OLED, Mendarat di Indonesia
» ASUS SmartO MD200 Silent Plus, Seri Mouse Pro Nirkabel
» ASUS Republic of Gamers Umumkan Kehadiran ROG Cetra True Wireless SpeedNova

Disertai baterai berkapasitas 50 Wh yang mampu bertahan hingga 13,5 jam penggunaan, laptop yang sudah dilengkapi fingerprint scanner ini tampil dengan perangkat audio yang telah bersertifikasi harman/kardon. Dengan spesifikasi tersebut, UX391UA dapat menemani aktivitas kamu seharian dan juga bisa digunakan sebagai perangkat untuk pemutar video atau lagu yang memuaskan.

Buat para profesional yang punya pekerjaan yang menuntut mobilitas dan perlu perangkat komputasi dengan spesifikasi tinggi, maka ASUS ZenBook S UX391UA ini merupakan pilihan yang lengkap. Laptop yang tersedia dalam pilihan warna Deep Dive Blue dan Burgundy Red ini dibandrol seharga Rp26.299.000 per unit.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru