NEWS

Perlihatkan Ending Bahagia, Inilah Bocoran Artwork dari DLC Final Fantasy XV yang Dibatalkan

Fadhil Baladraf   |   Rabu, 01 May 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Hengkangnya Hajime Tabata dari Square Enix menjelang akhir tahun lalu rasanya masih menjadi topik yang segar untuk diperbincangkan. Tidak hanya membuat Square Enix kehilangan salah satu bakat terbaiknya, mereka juga tidak dapat memberikan dukungan kepada Final Fantasy XV yang rencananya akan mendapat beberapa DLC cerita baru. Pascanya, Hajime Tabata merupakan director utama yang mempelopori produksi dari game tersebut sejak awal bersama Luminous Production.

DLC Episode Ardyn adalah satu-satunya konten baru yang bisa mereka hadirkan untuk Final Fantasy XV sebelum game tersebut benar-benar "berakhir." Resepsi yang didapatkan seri kelima belasnya ini memang tidak begitu positif, karena ada banyak sekali kekurangan yang mengikutinya mulai dari jalan cerita penuh celah dan pendek (sekitar 20-30 jam), character development yang kacau, hilangnya elemen gameplay dan tema fantasi klasik yang dicintai fans, dan masih banyak lagi. Potensi untuk membuatnya menjadi game Final Fantasy yang sukses memang ada, hanya saja pihak developer tidak dapat merealisasikannya.

Baca ini juga :

» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Square Enix Umumkan Perilisan Seri Terbaru Final Fantasy, Final Fantasy VII Rebirth
» Menyala Abang Sephiroth! Unboxing Final Fantasy VII Rebirth Collector Edition
» Ulang Tahun Yang Ke 7, NieR: Automata Terjual Lebih Dari 8 Juta Unit
» Review Final Fantasy VII Rebirth - Masterpiece JRPG Kembali, Nostalgia Pertemanan Cloud & Sephiroth

Potensi ini bisa dilihat dari bocoran artwork Final Fantasy XV yang belum pernah diperlihatkan sebelumnya di Artbook Final Fantasy XV: The Dawn of the Future. Kamu bisa melihat kalau ada opsi ending bahagia dimana Luna di DLC "Episode Luna" kembali hidup setelah dibangkitkan oleh Draconian dengan kekuatan daemon (seperti Ardyn), sebelum akhirnya dia harus mengemban sebuah misi baru.

Jika tim developer dapat merangkum semua cerita dari DLC karakter yang ada dalam gamenya sejak awal, maka Final Fantasy XV pasti akan berakhir sebagai salah satu seri Final Fantasy dengan plot paling dalam dan ekspansif. Namun tetap saja, semua ini sayangnya hanya berakhir sebagai kenangan dalam bentuk artwork.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru