NEWS

Bayonetta Resmi Hadir di PC, Grafis Lebih Ciamik dengan Dukungan Resolusi 4K!

Taufik Hidayat   |   Rabu, 12 Apr 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Lebih baik telat atau tidak sama sekali, itulah yang menggambar game Bayonetta saat ini. Pertama kali dirilis 8 tahun yang lalu untuk konsol PlayStation 3 dan Xbox 360. Tidak disangka, hari ini game besutan Platinum Games 8 tahun silam, Bayonetta resmi dirilis untuk perangkat PC melalui Steam.

Awalnya rumor ini mencuat ke publik pada saat Sega merilis game 8-bit Bayonetta di Steam hanya untuk memeriahkan semarak tren April mop barbarengan dengan sebuah situs teaser yang memperlihatkan sebuah "countdown" yang dirumorkan adalah perilisan Bayonetta di PC. Ternyata memang benar hal tersebut. Pada versi PC kali kamu akan merasakan peningkatan grafis dibanding versi konsol serta dukungan resolusi hingga 4K.

Baca ini juga :

» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» My Lovely Daughter dan My Lovely Wife Sekarang Bisa Dimainkan di GameQoo
» Keanu Reeves Akan Isi Suara Shadow di Sonic The Hedgehog 3

Bayonetta dijual cukup murah, dengan IDR 141.000 kamu sudah bisa memasukan Bayonetta kedalam library Steam milikmu. Sebagai bagian dari perayaan perilisan di Steam, bagi kamu yang membelinya sebelum tanggal 25 April akan mendapatkan versi Deluxe Edition dengan bonus konten digital di dalamnya. Jika kamu sangat antusias ingin bermain Bayonetta di PC kamu, pastikan dulu ya PC kuat atau tidak.

Minimum

  • OS: Microsoft Windows 7 / 8 (8.1)/ 10
  • Processor: Core i3 3220
  • Memory: 4 GB RAM
  • Graphics: Radeon HD6950 / GeForce GTX 570 (VRAM 768MB)
  • DirectX: Version 9.0c
  • Storage: 20 GB available space


(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru