NEWS

Menjelang Rilis, Inilah Spesifikasi PC Untuk Memainkan PREY!

Taufik Hidayat   |   Jumat, 28 Apr 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Game besutan Bethesda selalu dinanti-nanti para gamer di seluruh dunia. Setiap game yang mereka rilis, selalu sesuai dengan ekspetasi para gamer, DOOM dan Fallout 4 contohnya. Tidak hanya hype di awal, game lawas Bethesda seperti The Elder Scrolls V: Skyrim masih banyak yang memainkannya dengan banyaknya komunitas dan modder yang selalu aktif membuat mod yang menambah keseruan bermain.

Bethesda akan segera merilis PREY sebentar lagi. Prey merupakan First Person Sci-Fi action game yang penuh dengan cerita menegangkan berlatar psikologi. Petualangan kamu nantinya akan mengungkap rahasia yang ada pada stasiun luar angkasa Talos I sambil dikejar oleh alien yang siap membunuh Morgan Yu. Sebelum itu, pastikan dulu apakah PC kamu sanggup atau tidak memainkannya.

Baca ini juga :

» [RUMOR] Starfield Dikabarkan Bakal Segera Rilis Untuk Konsol PS5
» Fallout London, Game Bikinan modder dengan base Fallout 4 Akan Rilis Pada April 2024!
» Pemain Mulai Jenuh? Rating Starfield Alami Penurunan di Steam!
» [REVIEW] Kita Cobain Starfield, Apakah Jelajahi Luar Angkasa Seseru Itu?
» Capai 6 Juta Pemain, Starfield Resmi Jadi Game Bethesda Tersukses Sepanjang Masa!

Minimum

  • CPU: Intel i5-2400, AMD FX-8320
  • GPU: GTX 660 2GB, AMD Radeon 7850 2GB
  • Memory: 8 GB

Recommended

  • CPU: Intel i7-2600K, AMD FX-8350
  • GPU: GTX 970 4GB, AMD R9 290 4GB
  • Memory: 16 GB

Prey akan dirilis untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC via Steam pada 5 Mei mendatang.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru