NEWS

Square Enix Bicarakan Kemungkinan Perilisan Final Fantasy XIV untuk Nintendo Switch & Xbox One

Taufik Hidayat   |   Rabu, 07 Jun 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Sutradara Final Fantasy XIV dan sang produser Naoki Yoshida menyatakan dalam sebuah wawancara di situs Finder bahwa Square Enix sedang dalam pembicaraan dengan pihak Nintendo dan Microsoft untuk kemungkinan dirilisnya Final Fantasy XIV untuk konsol Switch dan juga Xbox One.

Namun, Yoshida mengatakan bahwa "pembicaraan tersebut memakan waktu yang sangat lama." Ia menjelaskan bahwa rintangan terbesarnya adalah bagaimana proses penjaminan kualitas pada saat perilisan nanti dan itu membutuhkan waktu yang sangat lama agar benar-benar sesuai yang diharapkan.

Baca ini juga :

» Mobile MMORPG Moonlight Blade M Siap Adakan CBT! Hanya untuk 4.000 Pendaftar Pertama
» Naoki Yoshida Ungkapkan Bahwa Sekarang Sudah Waktunya Untuk FF Tactics Baru
» Nobuo Uematsu Akan Kembali Untuk Final Fantasy VII Trilogy Part 3
» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Rayakan Ulang Tahun ke-4! Ada Class Baru, Limited Motor dan Title Menantimu di Dragon Raja

Final Fantasy XIV adalah sebuah game MMORPG yang dibuat oleh Square Enix. Pada awal perilisan Final Fantasy XIV menyita banyak sekali perhatian seluruh dunia game. Nah, bagi Kotakers yang kepengen bermain Final Fantasy XIV sebenarnya sudah tersedia di halaman Steam.

Sekedar mengingatkan, Ekspansi terbaru Final Fantasy XIV: Stormblood dipastikan akan hadir 20 Juni 2017. Bersamaan dengan ekspansi ini, Update 4.0 nantinya akan hadir. Pada update 4.0 tersebut terdapat jobs dan equipments baru, ditambah dengan level cap yang juga akan ditingkatkan dari 60 menjadi 70.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru