NEWS

Assassins Creed: Origins Pamerkan Map yang Sangat Luas Sekaligus Pastikan Adanya Kostumisasi Armor!

Taufik Hidayat   |   Kamis, 24 Aug 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Assassin's Creed: Origins akan menjadi awal baru dari seri Assassin's Creed. Para gamer akan dimanjakan dengan alur cerita yang menarik dengan mekanisme gameplay yang jauh lebih baik. Hari ini, Ubisoft telah melepas trailer cinematic yang memperlihatkan bagaimana dunia mesir kuno yang menjadi titik dimana Assassin's Brotherhood lahir.

Tidak hanya disitu, Sesuai dengan janji Ubisoft yang akan menawarkan dunia open-world yang begitu luas. Akhirnya ia memamerkan bagaimana wujud dari map Assassin's Creed: Origins yang terlihat sangat luas.

Baca ini juga :

» Rumor Game Watch Dogs Series Ga Bakal Dilanjut Sama Ubisoft, Termasuk Franchise Watch Dogs lainnya!
» [RUMOR] Game Black Panther Akan Usung Konsep Open World Dengan Map Dunia Wakanda
» XDefiant Diundur Lagi, Developer Sebut Akan Segera Umumkan Tanggal Rilis!
» Kakao Games Ungkap Website Konsep untuk “ArcheAge War”
» Adaptasi Film Game Watch Dogs Dalam Tahap Pengembangan! Punya Protagonis Baru, Bukan Aiden Pearce!

Selain itu juga, sang director - Ashraf Ismail telah mengkonfirmasi bahwa penampilan dari armor sang pemeran utama "Bayek" akan berganti tergantung armor yang digunakan. Seperti yang kita tahu bahwa penampilan karakter utama serial Assassin's Creed tergantung dari kostum. Hal ini menjadikan Assassin's Creed: Origins sebagai game RPG sesungguhnya.

Dengan dunia open-world yang begitu luas ini, kamu akan melihat banyak bangunan serta elemen lingkungan yang menjadi "khas" dari peradaban Mesir kuno. Satu hal yang harus kamu ketahui, seri Assassin's Creed Origins memiliki mekanisme gameplay open-world RPG yang mana pada seri sebelumnya lebih menitik beratkan pada elemen open-world adventure.

Assassin's Creed: Origins akan dirilis pada 27 Oktober mendatang untuk PlayStation 4, Xbox One, dan juga PC.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru