NEWS

Mod Ini Ubah Desain Street Fighter V Seperti Gambar Sketsa Pensil yang Hidup

Fadhil Baladraf   |   Jumat, 03 Nov 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Selain performa tingkat tinggi, PC sebagai platform gaming juga memiliki keunggulan lain yang tidak kalah spesial. Yaitu dukungan mod dengan berbagai kreasi konten unik yang diimplementasikan ke dalam sebuah video game. Tidak hanya game dengan basis open-world seperti The Elder Scrolls V: Skyrim dan Grand Theft Auto saja yang sering mendapatkan banyak kreasi mod dari komunitas. Seri game fighting dari tahun ke tahun juga mendapatkan perlakuan yang sama.

Salah satu contoh yang mungkin Kru KotGa anggap paling unik adalah kreasi mod yang merubah tampilan desain Street Fighter V, menjadi layaknya sketsa gambar pensil yang hidup. Kreasi ini dibuat oleh seorang modder dengan nama akun Nded, yang merilis beberapa video gameplay untuk menunjukkan detail lebih jelasnya.

Baca ini juga :

» ACTION RPG Open World Terbaru Capcom, Bisa Panjat Monster, AI Canggih, dan Dunianya Luas!
» 3 Game “Wah” Ini Akan Mewarnai 22 Maret Kamu
» Set Forth Arisen! Dragon's Dogma 2 Diluncurkan Hari Ini di PlayStation®5, Xbox Series X|S, dan PC
» Optimalkan Pengalaman Pengguna! Meta Terapkan AI dalam Rekomendasi Video Facebook!
» Dragon's Dogma 2 Dikabarkan Tidak Akan Memiliki Settingan Graphic Mode Untuk Konsol

Semua efek grafis dan detail benar-benar berubah secara drastis, yang membuat pengalaman bermain terasa lebih unik. Nded mengatakan kalau mod buatannya ini terinspirasi oleh video A-ha "Take On Me" yang memperlihatkan perpaduan visual sketsa pensil dan dunia nyata yang terlihat hidup.

Tidak hanya Street Fighter V saja, tapi Nded juga mengunggah video dari mod ini yang bekerja di game fighting terbaru Marvel VS Capcom: Infinite. Jika penasaran dengan keunikan kreasi mod ini, kamu bisa lihat beberapa video gameplay-nya dibawah ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru