NEWS

Sword Art Online: Fatal Bullet Gunakan Denuvo Tanpa Pemberitahuan

Taufik Hidayat   |   Sabtu, 24 Feb 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Sword Art Online: Fatal Bullet pertama kali diumumkan pada awal Agustus lalu dan telah mendapatkan respon yang sangat positif. Akhirnya, Bandai Namco bersama Dimps telah mengeluarkan potensi sesungguhnya game Sword art Online dengan membuat game tersebut dengan Unreal Engine 4 yang menghasilkan grafis fantastis.

Resmi dirilis hari ini. Sword Art Online: Fatal Bullet dipastikan menggunakan Denuvo tanpa pemberitahuan yang biasanya muncul pada EULA di halaman store-nya. Dilansir dari DSO Gaming, Sword Art Online: Fatal Bullet terlihat menggunakan Denuvo melalui aman Support Page yang terpampang jelas di situs resminya.

Baca ini juga :

» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Akhirnya Ikut Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Minimal Biar Bisa Mainin Horizon Forbidden West
» [RUMOR] God of War Ragnarok Baru Akan Rilis di PC Pada Tahun 2025
» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Dibekali Fitur Khusus untuk AI! ASUS Luncurkan Lini Terbaru Laptop Gaming ROG dan TUF GAMING 2024

Memang tidak begitu mengejutkan Bandai Namco menyematkan Denuvo pada game-game besutannya. Terutama pada game teranyar mereka game sebelumnya yaitu Dragon Ball FighterZ yang terang-terangan menggunakan Denuvo, berbeda sekali dengan Sword Art Online: Fatal Bullet yang menggunakan Denuvo tanpa pemberitahuan secara terbuka.

Sword Art Online: Fatal Bullet sendiri sudah tersedia untuk PlayStation 4, Xbox One, dan juga PC melalui Steam dan dibanderol dengan harga IDR 560.000. Tertarik?

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru