NEWS

Bocoran Game Baru MINTSPHERE, Developer Indonesia yang Berhasil Tembus Pasar PlayStation 4

Master-Fakry   |   Selasa, 27 Feb 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Nampaknya kita harus bangga memiliki game developer lokal yang mampu menembus pasar game konsol seperti MINTSPHERE dengan gamenya yang berjudul Fallen Legion. Sebab, selain studion game yang dikepalai oleh Wilson Tjandra ini, belum ada lagi game developer asal Indonesia yang karyanya bisa masuk pasar konsol. Setidaknya untuk saat ini.

Apabila nanti atau beberapa tahun ke depan ada lagi developer game Indonesia yang berhasil menembusnya, kita harus memberikan apresiasi dengan membeli dan memainkan gamenya, ya Kotakers!

Pada ajang penghargaan KotakGame Awards 2017, Fallen Legion berhasil mendapat penghargaan sebagai "Best Game by Gamedev Indonesia". Penentuan penerima penghargaan KotakGame Awards sendiri ditentukan atas suara terbanyak dari Kotakers (para pembaca) yang memberikan suaranya selama lebih kurang satu bulan. Selengkapnya mengenai KotakGame Awards 2017, kamu bisa melihatnya DI SINI.


Wilson Tjandra

Kembali ke Fallen Legion, dalam rangka penyerahan piala dan sertifikat KotakGame Awards 2017 kepada pihak MINTSPHERE yang diwakili oleh Wilson Tjandra (Vresu) selaku Direktur, Kru KotGa telah mengajukan beberapa pertanyaan tentang proses pembuatan sampai rencana pengembangan yang lebih lanjut.

Yuk simak hasil wawancaranya di bawah ini.

Kru KotGa: Sebenarnya pengembangan awal dan ide konsep untuk Fallen Legion ini butuh waktu berapa lama untuk diwujudkan?

Wilson: Jadi ide konsepnya diambil dari game lama kami (MINTSPHERE) yang berjudul Trigger Princess. Setelah mengadakan pameran dan memenangkan kompetisi di Singapura tahun 2014 lalu, kami akhirnya mendapatkan dukungan dari YummyYummyTummy untuk mengembangkan dan mem-publish Fallen Legion.

Kru KotGa: Jadi apakah Trigger Princess akan dirilis nantinya, mengingat semua asetnya pasti masih ada?

Wilson: Game ini awalnya akan dirilis untuk platform WEB, tapi kami akhirnya memutuskan untuk merombak ulang game ini dengan mengganti jalan cerita sampai karakternya secara keseluruhan.


Kru KotGa: Apakah ada perbedaan dari versi PlayStation 4, PlayStation Vita, dan PC?

Wilson: Fallen Legion sendiri terdiri dari dua judul game, untuk PlayStation 4 judul gamenya Fallen Legion: Sins of an Empire, sementara untuk PlayStation Vita adalah Fallen Legion: Flames of Rebellion. Kedua game ini juga memiliki jalan cerita dan karakter yang berbeda. Kalau untuk versi PC, kedua game ini dijadikan satu bundle dengan judul Fallen Legion+.


Kru KotGa: Apa yang akan dilakukan MINTSPHERE untuk mengembangkan seri Fallen Legion kedepannya? Apakah nantinya akan ada sekuel dan spin-off?

Wilson: Semua tergantung dari permintaan publisher, untuk tahun ini kami hanya berfokus mengembangkan game baru, Grim Tales dan seri Trigger. Harapan kami sebelum November nantinya sudah ada versi demo untuk seri Trigger, karena seri ini memang sudah kita kembangkan sejak lama.

Bocoran gameplay Grim Tales di bawah ini.


Sayangnya, MINTSPHERE sendiri belum mau buka suara untuk mengungkap detail lebih lanjut mengenai rencana mereka untuk merilis Grim Tales maupun Trigger series. Jadi, untuk kamu yang penasaran banget, tetap nantikan saja kabar terkini dari kedua game tersebut di KotakGame, ya!

Baca ini juga :

» KotakGame Awards 2023! UniPin Jadi Tempat Top-up Game Terbaik
» [VIDEO] Penuh Keseruan Dengan Game Mobile Ini! Wajib Masuk Kategori Mobile Game of the Year 2022!
» Rahasia Codashop Menjadi Payment Gateway Yang Bertumbuh Pesat di Indonesia!
» Ngaku Kompetitif? Semua Yang Terbaik Di Esports Indonesia 2021!
» [KOTAKGAME X] Pengumuman Voting KotakGame Awards 2018!

Demikianlah wawancara eksklusif Kru KotGa dengan MINTSPHERE. Ngomong-ngomong, apakah kamu sudah mencoba game Fallen Legion? Jika belum, kamu bisa membeli game ini di PlayStation Store untuk PlayStation 4 dan PS Vita, di Steam untuk versi PC. Namun untuk gamer Nintendo Switch, sabar dulu dan nantikan perilisannya, ya!


Suasana kerja studio MINTSPHERE



(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru