NEWS

High Grounds Cafe Sensasi Gaming Premium Kini Hadir di Indonesia

ClockWorange   |   Rabu, 28 Mar 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
P.T. Yamisok Tech Indonesia bekerjasama dengan High Grounds International membentuk High Grounds Cafe Indonesia tempat ini merupakan one stop gaming entertainment pertama di Indonesia dengan konsep premium yang menyajikan restoran, coffe shop, serra eSports bar yang berbaur dengan turnamen arena dan terbagi menjadi beberapa lantai untuk memenuhi kebutuhan para pengunjungnya.

Tentunya tidak hanyakonsep premium yang ditawarkan karena High Grounds Cafe memiliki Nvidia GeForce Gold Certificate iCafe spesifikasi PC yang disediakan juga sudah high end, yaitu ACER PREDATOR ORION 9000 dengan Nvidia GeForce GTX1080Ti series dan gaming gears berkualitas dari Steel Series dan Razer. Selain itu mereka juga menyediakan 10 game console dengan internet super cepat. Oleh karena itu, kebutuhan eSports bagi para gamer baik untuk latihan bersama tim ataupun melakukan sparring dengan lawan terkuat, menjadi sangat nyaman sekaligus menyenangkan.

"Kolaborasi Acer Predator dan High Grounds iCafe ini merupakan wujut komitmen kami dalam membentuk gaming yang kuat dengan menjangkau lebih banyak gamers, sekaligus mendorong lahirnya talenta baru anak muda di eSports. Melalui iCafe premium pertama di Indonesia ini, kami ingin memenuhi kebutuhan para gamers akan warnet yang hadi dengan konsep premium dan modern dengan dukungan 52 unit Acer Predator Orion 9000 (PO9-600)", ia juga menambahkan, "kehadiran high-spec gaming product seperti Acer Predator Orion 9000 di iCafe ini akan memeberikan pengalaman tanpa batas dengan spesifikasi yang mumpuni, bahkan untuk high-required gaming content sekalipun," tambah Leny Ng, Sales Director dari Acer Indonesia.

Baca ini juga :

» PLAYWITH GAMES Hadirkan Registrasi CBT Seal: WHAT the FUN dengan Hadiah Spektakuler, Cara Daftarnya di Sini!
» Selain #TOSDULU, Kolaborasi RRQ & EVOS Juga Hadirkan T-Shirt Keren!
» Masih Unbeaten, AP Bren dan ECHO Esports Jadi yang Terkuat di Minggu Awal MPL PH Season 13!
» Mengkeren! Pro Player Overwatch Korea Main Piano Saat Sedang Spawn Pada Pertandingan Penentuan!
» Kembali Ciptakan Meta Baru, Freya Goldlane Akhirnya Hadir di MPL PH Season 13!

Karena masuk ke kalangan iCafe masyarakat umum dari kalangan non gamer juga dapat menikmati berbagai sajian kuliner di cafe High Grounds bersama keluarga atau kerabat-kerabat di coffe shop maupun eSports bar dengan suasana premium gaming lounge dan ambience yang sangat comfy. Menu makanan High Grounds Cafe Indonesia di mulai dari harga IDR 30.000, sedangkan minumannya di mulai dari IDR 12.000.

Memiliki fasilitas yang berbeda di setiap lantainya, ini dia fasilitas yang diberikan di setiap lantainya.

  • Lantai Dasar - Cafe & Restaurant: Tempat yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman, rekan ataupun keluarga sambil menikmati hidangan ala High Grounds Cafe. Restaurant ini dilengkapi dengan layar LED dan TV berukuran besar yang memungkinkan pengunjung untuk menonton pertandingan eSports tingkat dunia yang sedang Live, tersedia juga VIP Room yang dapat menampung hingga 12 orang di dalamnya.
  • Lantai 1 - Premium Internet Lounge: Area yang sangat ideal bagi para gamer berada di lantai 1 karena ruangan memberikkan nuansa gaming yang sangat kental, dan dilengkapi dengan spesifikasi PC high end ditambah gaming gear dari Steel Series dan Razer. Di sini juga disediakan 10 game console terkini.
  • Lantai 2 - Private Gaming Room: Dikhususkan untuk para pemain yang lebih menginginkan pengalaman gaming yang lebih private. Terdapat 4 multifungsional VIP Room untuk 10-12 orang, di mana pengunjung bisa memanfaatkannya sebagai social gathering, meeting perayaan ulang tahun baik bersama dengan teman, rekan, ataupun keluarga. Di tiap ruangan, tersedia 6 PC dan berbagai pilihan konsol yang menarik.
  • Lantai 3 - eSports Bar & Turnamen arena: Dengan memadukan konsep mewah dari bar dan stadium eSports, lantai dilengkapi dengan layar yang sangat besar dan audio system yang berkelas tinggi. Seperti turnament arena yang bergengsi, dimana player dan para fans bisa berbaur menjadi satu dan menghadirkan suasana eSports yang begitu megah untuk merayakan kemenangan.


Kehadiran High Grounds Cafe Indonesia diharapkan dapat memenuhi kebutuhan para gamers dan para penggemar eSports.

High Grounds Cafe berlokasi di Jl. Marina Indah Golf, Ruko Crown Golf Blok A No.38-40 Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara Penjaringan, Jakarta Utara.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru