NEWS

Valve Menghadiahkan Para Hacker yang Bisa Menemukan Kerentanan Security Systemnya

ClockWorange   |   Selasa, 15 May 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Hadiah untuk yang bisa menemukan bug adalah hal yang umum di antara perusahaan teknologi besar seperti Microsoft dan Facebook. Mereka menugasi apa yang disebut sebagai "white-hat" kumpulan orang-orang yang bisa memecahkan berbagai macam kode, tetapi melakukannya demi kebaikan, bukan kejahatan dengan menemukan eksploitasi keamanan. Jika hacker menemukan sesuatu, mereka dapat menyerahkannya untuk hadiah, biasanya dalam bentuk uang.

Valve telah masuk dalam tren eksploit-perburuan menurut rilis dokumentasi publik terbaru dari HackerOne, sebuah komunitas hacker white-hat yang terlibat dalam vulnerability coordination and bug bounty. Menurut statistik di halaman HackerOne milik Valve, USD 109.600 dibayarkan berupa bounty reward bagi setiap individu yang bisa menemukan document loopholes, vulnerabilities dan bug di Steam service dan Valve.

Baca ini juga :

» Skill Dizzy Milik Agent Valorant Gekko Bisa Buka Pintu Teleport dari Arah Keluar! Bug Atau Skill?
» Grup Hacker Ransomware Akui Bohong Udah Hack Epic Games! Katanya Cuma Buat Jualan Aplikasi Hacking!
» Valve Hapus Helldivers 2 Palsu Dari Steam
» Siapkan Storagemu! Steam Next Fest Akan Di Gelar Malam Ini
» Gary Bowser Percaya Bahwa Hukumannya Merupakan Peringatan Bagi Hacker Lain

Ruang lingkup proyek terdaftar mulai dari:

  • steampowered.com, steamcommunity.com, steamgames.com, valvesoftware.com, counter-strike.net, dota2.com, teamfortress.com and sub-domains, termasuk domain yang secara eksplisit dihapus di bagian lingkup di bawah ini
  • Steam Client for Windows, Mac and Linux
  • Steam command line utility (SteamCMD)
  • SteamOS
  • Steamworks SDK
  • Steam mobile app on iOS and Android
  • Steam Servers
  • Valve game titles
  • Aspek ekonomi multiplayer dan in-game dari permainan Valve dan server game khusus


Pada dasarnya, domain dalam lingkup proyek diberi nilai prioritas, dan hacker akan meneliti kerentanan atau kemungkinan rute untuk melakukan pelanggaran, sang hacker akan menerima penghargaan berdasarkan dari nilai prioritas domain dan tingkat keparahan kerentanan.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru