Feature

[Diary Kru KotGa] 5 Emulator Paling Digandrungi Saat Ini!

oleh: Cralizer77

Berakhirnya masa bakti dari konsol yang telah diciptakan justru adalah waktu yang tepat untuk para developer emulator untuk mendapatkan pundi-pundi keuntungan dari merilis emulator guna memainkan game-game yang penah dirilis oleh konsol tersebut.

Nah, tentunya dengan adanya emulator ini, beberapa gamer diseluruh dunia merasa "tertolong" karena belum pernah merasakan game eksklusif yang telah dirilis untuk konsol tersebut karena mungkin tidak mampu membeli konsol atau karena keperluan lainnya.

Pada kesempatan kali ini, Kru KotGa akan membagikan informasi mengenai 5 emulator yang paling digandrungi saat ini. Apa saja? Yuk! Simak sama-sama di bawah ini.

1. RPSC3 (PC)

Berakhirnya masa produksi dari konsol PS3 merupakan jalan lebar untuk emulator PS3 yakni RPSC3 yang semakin menunjukan pesonanya yang mampu memainkan beberapa game PS3 pada perangkat PC. Selain itu, pada RPSC3 versi terbaru ternyata telah mampu memainkan lebih dari 90 game PS3 pada perangkat PC.

Hal ini terbukti bahwa emulator RPSC3 telah bisa memainkan beberapa game eksklusif dengan resolusi dan frame rates yang tinggi, tentunya dengan spesifikasi PC yang di atas rata-rata.

Pengembangan RPSC3 sendiri dikerjakan oleh suatu tim yang tertutup dan bekerja lewat jalur yang rahasia, namun karya yang telah diciptakannya ternyata telah bisa dinikmati pada situs resminya.

2. CEMU (PC)

Salah satu emulator yang saat ini lagi gandrungi adalah emulator Wii U yang berama CEMU, yang dikembangkan oleh tim tertutup. Sama seperti RPCS3 emulator ini telah memungkinkan para pengguna PC dengan spesifikasi cukup tinggi untuk dapat memainkan beberapa game eksklusif Wii U.

Sejak awal kemunculannya memang memerlukan pengembangan dan penyempurnaan lebih lanjut, kini sepertinya emulator tersebut telah hampir sempurna dengan dibuktikan menjalankan game terbaru yakni The Legend of Zelda: Breath of the Wild.

Tentunya kemunculan emulator Cemu yang dapat memainkan game Wii U dalam PC mendapatkan banyak respon. Beberapa ada yang turut senang dengan adanya emulator cemu tersebut, ada pula yang mengingatkan bahwa penggunaan emulator merupakan bentuk pelanggaran hukum.

Baca ini juga :

» 7 Game Eksklusif yang Sudah Bisa Dimainkan di Emulator Switch Untuk PC
» Tak Termakan Zaman, Inilah Emulator Konsol Paling Populer Bagi Para Gamer
» Deretan Game Eksklusif yang Sudah Bisa Dimainkan di Emulator PS3 - RPCS3!
» Anti Baterai Bocor! Inilah Alasan Main Game Mobile Lebih Asyik di Emulator
» Apakah Pembajakan Akan Membuat Developer Tidak Lagi Merilis Game di PC?

3. PPSSPP (Mobile)

Selain dua emulator di atas, emulator PSP merupakan emulator yang sering digunakan oleh para pengguna perangkat mobile untuk bisa memainkan game eksklusif PSP dimana saja menggunakan smartphone kesayangan.

Emulator PPSSPP ini pada awalnya dikembangkan Henrik Rydgard namun mendapatkan penyempurnaan oleh tim PPSSPP hingga akhirnya telah resmi hadir pada layanan Google Play. Bagi gamer pengguna Android, emulator ini adalah emulator yang wajib untuk dimiliki karena dapat memainkan beberapa game eksklusif PSP yang tidak ada di Google Play itu sendiri.

Kehadiran PPSSPP ini menjadi jawaban bagi gamer yang belum pernah merasakan beberapa game eksklusif PSP.

4. ePSXe (Mobile)

Setelah emulator PPSSPP, ePSXe juga menjadi emulator yang paling banyak didownload pada perangkat smartpone Android. Dimana dengan emulator ini pengguna smartphone dapat memainkan game PlayStation 1, meskipun pada perangkat smartphone kualitas dan penggunanya dapat merasakan bermain konsol rumahan pada sebuah perangkat yang digenggam ditangan.

Emulator ePSXe ini paling banyak diunduh karena memberikan nostalgia bagi para gamer era 90an yang pernah memiliki atau memainkan game konsol PS1 A.K.A PSX dimanapun dan kapanpun.

5. NES.emu (Mobile)

Jika generasi 90an rindu memainkan game konsol PS1, maka generasi 80an justru merindukan main game-game klasik Nintendo Entertainment System (NES) seperti Super Mario, Megaman, Bomber King, dan juga Contra. Nah, keberadaan emulator NES.emu pada layanan Google Play justru sangat membantu gamer era 80an untuk bisa memainkan kembali game tersebut pada genggaman smartphone Android.

Meskipun grafis yang dimiliki oleh game NES tidak sebagus yang ditampilkan oleh emulator di atas, tetapi game NES memiliki gameplay yang sangat melekat dan tentunya menjadi cikal bakal game saat ini.

Itulah lima emulator yang paling digandrungi sampai saat ini, sebenarnya masih banyak emulator lainnya, akan tetapi kelima daftar tersebut merupakan emulator yang paling banyak dicari. Beberapa gamer sampai rela mengeluarkan uang untuk bisa mendapatkan versi penuh dari emulator tersebut. Keberadaan emulator ini memang merugikan sekaligus menguntungkan, tetapi balik lagi kalian melihat dari sisi sebelah mana.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru