Feature

[SPECIAL] Highlights Mobile Legends Professional League, Sebuah Match yang Tak Terduga!

oleh: Salinolino
Pada hari Sabtu tanggal 13 Januari kemarin, kompetisi bergengsi Mobile Legends Profesional League telah dilaksanakan. Dan pada pertandingan pembuka kemarin kita disuguhkan oleh tim Louvre melawan Team Nxl. Pertandingan tersebut dimulai pada pukul 4 sore kemarin.

Louvre VS Team Nxl

Pada pertandingan awal ini sempat mengalami kesalahan tehknis yakni tim Louvre sempat memilih Lesley. Padahal pada peraturan pertandingan bahwa hero yang baru saja dirilis memiliki jangka waktu sekitar 2 minggu untuk bisa digunakan setelah jadwal rilis perdananya. Yang akhirnya terjadi repick dan Lesley di ganti dengan Bruno.

Baca ini juga :

» Steam Belum Bisa dibuka? Coba 7 Game Alternatif Ini, Wajib dicoba!
» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Tidak Boleh Dibiarkan! Ini Dia 7 Hero Yang Wajib Kamu Ban Di Mobile Legends Season 24!
» Tank Menguasai Land of Dawn! 7 Tank yang Super Broken Pada Meta Kali ini!
» Sang Raja dan Landak Kuning Masih Terdepan! Inilah Prediksi Juara MPL Indonesia Season 9!
Louvre memilih hero Lapu-lapu, Balmon, Bruno, Rafaela dan Lancelot. Sedangkan Team Nxl memilih hero Kagura, Hilda, Fanny, Aurora dan Chou. Jika Louvre menggunakan formasi 1-1-3, Team Nxl menggunakan formasi 2-1-2.

Sempat banyak terbunuh Louvre pada pertandingan ini tidak membuat ia menyerah begitu saja. Waktu berjalan sudah 23 menit, akhirnya pertandingan pertama Louvre berhasil comeback dan memenangkan pertandingan pembuka ini.

Pada pertandingan kedua Team Nxl menggunakan Kagura, Balmon, Chou, Helcurt, dan Bruno. Sedangkan Louvre menggunakan Akai, Hilda, Lapu-lapu, Aurora, dan Zilong.

Dari awal pertandingan sepertinya sudah terlihat pemain dari Louvre banyak melakukan kesalahan yang membuat Team Nxl tidak mensia-siakan hal tersebut. Karena tim Louvre sudah terpojok, akhirnya Team Nxl berhasil memenangkan pertandingan ke dua ini. Skor 1 sama untuk kedua tim.

Untuk match lengkapnya kalian bisa lihat dibawah ini.

Fitur Index :

  1. Halaman Kedua
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru