Feature

[Tips Mobile Legends] Uranus Ternyata Lembek! Ini Dia Tips Mengalahkan Hero Tank Uranus!

oleh: Salinolino
Uranus adalah makhluk ciptaan penguasa kota legendaris Celestial Palace yang menurut legenda berada di atas Land of Dawn. Dia diberi misi untuk menjaga kota legendaris tersebut hingga muncul pemimpin baru. Rahasia Celestial Palace akhirnya terbongkar oleh akademisi dari Land of Dawn yang kemudian mengundang peperangan untuk memperebutkan keagungan kota tersebut. Di tengah pertarungan dahsyat, Uranus bangun dari tidur panjangnya dan kembali menjalani misinya untuk menjaga kesucian Celestial Palace dari para penyusup.

Untuk mendapatkan hero Tank ini, kalian harus merogoh kocek sebesar 32.000 BP atau bnisa menggunakan 599 diamonds.

Hero tank yang satu ini dapat merepotkan musuh-musuhnya. Dia dapat bertahan dari serangan musuh-musuhnya berkat skill pasifnya yaitu Radiance. Skill pasif ini membuat Uranus beregenerisasi sebanyak 3-10 dan dapat ditumpuk hingga 20 kali selama 8 detik. Hal tersebut tentu saja dapat membuat musuh kesulitan untuk membunuh hero yang super tanky ini.

Meskipun begitu, tidak berarti hero ini tidak dapat dibunuh. Malah bisa dibilang hero ini cukup mudah dibunuh jika kalian tahu cara-caranya. Kira-kira apa saja kelemahan dari Uranus? Yuk simak ulasannya Kotakers!



Baca ini juga :

» Steam Belum Bisa dibuka? Coba 7 Game Alternatif Ini, Wajib dicoba!
» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Tidak Boleh Dibiarkan! Ini Dia 7 Hero Yang Wajib Kamu Ban Di Mobile Legends Season 24!
» Tank Menguasai Land of Dawn! 7 Tank yang Super Broken Pada Meta Kali ini!
» Sang Raja dan Landak Kuning Masih Terdepan! Inilah Prediksi Juara MPL Indonesia Season 9!
Deadly Blade dan Necklace of Durance
Kedua item ini adalah musuh besar bagi hero-hero yang memiliki specialty regen. Jika Deadly Blade khusus untuk hero bertepi physical sedangkan Neckle of Durance untuk hero mage. Akan tetapi Unique Passive yang ada di kedua item sama, yaitu bakal mengurangi kapasitas regenerasi HP hero selama 3 detik. Kedua item ini akan sangat efektif kalau kalian membuatnya di early game saat regenerasi Uranus masih sangat kecil. Pastikan kalian membuat item ini diposisi kedua atau ketiga, karena saat itu regen dari Uranus masih terbilang kecil. Jika kalian membuatnya pada saat late game bisa dibilang sangat disayangkat, karena regen yang dimiliki Uranus sudah terlalu besar.

Uranus mudah terkejar
Beberapa hero Tank memiliki efek escape yang berguna ketika dia ingin melarikan diri. Berbeda dengan Uranus yang hanya mempunyai efek Movement Speed. Yang berarti, jika terjadi teamfight, maka peluang Uranus sangat kecil untuk melarikan diri dari war tersebut.

Mau tidak mau, pengguna Uranus harus tetap menghadapi tiap lawan yang ada. Belum lagi jika hero ini terkena Ganker di wilayah lawan. Untuk itu pastikan semua anggota tim siap, sebelum Uranus memilih inisiatif untuk menyerang.

Fitur Index :

  1. Halaman Kedua
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru