Feature

[SPECIAL] Kembalinya Windranger di Meta DOTA 2 Saat Ini

oleh: ClockWorange
Sejak Shackleshot menjadi dijointable dan anglenya berkurang, Windranger telah berjuang untuk tetap relevan di meta. Tapi dia telah mendapatkan buff kecil sejak 6.86, dan di panggung utama di China Supermajor, kita bisa melihat hasilnya.

Pick rate-nya meningkat selama dua patch terakhir. Di Supermajor, dia menjadi tren sebagai pilihan fleksibel, baik dalam peran offlane atau support. Windranger telah dipilih 14 kali, dengan tingkat kemenangan 64%, dan 11 game yang telah melakukan ban untuk hero ini, mendapatkan tingkat kemenangan 90%. Dia diprioritaskan sebagai pick / ban putaran pertama dalam seri Mineski vs. PSG.LGD. PSG membiarkan Windranger lewat di game 2, dan Mineski langsung menyambarnya di satu-satunya game yang mereka menangkan. Jabz membantu timnya untuk mendapatkan first blood dan mendapatkan kill lain di offlane.

Windranger yang ditampilkan di acara non-TI terbesar tahun ini memiliki dan memiliki dampak yang sama di pub. Hero ini juga sempat menjadi meta yang menjadikannya hero no 1 di bracket Divine dan Immortal dengan tingkat pick rate 32% dan no 2 di Ancient dengan tingkat pick 30%, Pudge berada di posisi pertama dan Sniper posisi kedua.

Baca ini juga :

» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Pro Player Auto Tajir Punya! Ini Dia Rincian Lengkap Hadiah Pendapatan Yang Didapat Para Peserta TI1
» TI 10 Akan Dimulai! Apa Saja Yang Akan Terjadi? Ini Dia Deretan Prediksi TI 10 Ala Kru Kotga!
» Indahnya Nostalgia! 7 Game Warnet yang Masih Eksis Hingga Sekarang!
» Indopride Goes Internasional! Perjalanan Xepher & Whitemon Di Scene DOTA 2!
Sejarah Buff

Perubahan terbaru Windranger yang datang di patch 7.14, membuat pick rate Windranger melambung naik. Patch itu memperbaiki beberapa bug yang mengganggu dan dengan perubahan Focus Fire yang bisa aktif walaupun Windranger dalam keadaan bergerak. Dimana kita akan terus menerus menyerang musuh. Terdengar sangat mematikan, ultimate ini ternyata mudah untuk di counter, dengan membeli Blademail bisa berujung maut untuk Windranger, belum lagi Eul Scepter yang bisa membuat Windranger menyerang udara selama beberapa saat.

Patch 7.14 juga memperkenalkan perubahan menguntungkan untuk MKB dan Maelstrom. Sementara penghapusan Attack Speed pada Maelstrom mungkin akan menghambat farming dari Windranger, tapi Maelstrom menerima buff yang sesuai dengan kekuatan proc-nya. Windranger memang tidak terlalu baik untuk farming, karena penggunaan mana Powershot yang sangat tinggi, dan Attack Speed Maelstrom yang dihilangkan membuatnya lambat dalam hal farming. Namun demikian, Focus Fire mendapatkan keuntungan yang lebih banyak, karena kemampuan ini tidak membutuhkan Attack Speed dari item yang tidak digunakan untuk kecepatan serangan.

Fitur Index :

  1. Halaman Kedua
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru