Feature

Anti Goyang! Ini Dia Daftar Senjata yang Memiliki Recoil Rendah di CF NexGen!

oleh: Salinolino
Crossfire Next Generation adalah game First Person Shooter (FPS) yang cukup populer di kalangan gamer Indonesia. Kehadiran CF NexGen seperti hujan di Gurun Sahara bagi gamer Indonesia, hal tersebut dikarenakan mereka rasanya mulai bosan dengan game yang itu-itu saja. Sama seperti pendahulunya, akhirnya CF NexGen pun banyak diminati di Indonesia, terutama anak-anak warnet tentunya.

Kita tahu bahwa di Crossfire Next Generation memiliki variasi senjata yang dapat kalian gunakan. Dimulai senjata seperti pisau hingga senjata terberat seperti Gatling Gun. Dan kali ini Kru KotGa akan memberikan kalian informasi yang cukup menarik, yaitu senjata-senjata apa saja yang memiliki recoil rendah.

Sebelum memasuki topik pembahasan, ada baiknya kita mengetahui apa itu arti recoil. Recoil sendiri bisa di artikan pergerakan arah target saat kita menembak. Semakin besar recoil, maka semakin besar juga pergerakan target yang kita tuju. Hal tersebut membuat kita akan sulit untuk mengontrol target. Tetapi buat para pro player, tentu hal tersebut tidaklah masalah, karena mereka tahu cara menanggulangi hal tersebut. Lalu bagaimana dengan pemula? Tentunya mereka akan kesulitan menembak.

Dan berikut inilah daftar senjata-senjata yang memiliki recoil rendah di Crossfire Next Generation.

Baca ini juga :

» Inilah Tips Agar Kamu Bisa Menjadi Penembak Jitu di Crossfire Next Generation!
» 1 Shot KO, Inilah Rekomendasi Shotgun Terbaik di Crossfire Next Generation
» Gak Ada Matinya, Inilah Alasan Kenapa Crossfire Next Gen Masih Ramai Dimainkan
» Banjir Konten, Inilah Detail Lengkap Update Christmas & New Year di Crossfire Next Gen
» Seru Banget, Inilah Hal-hal Menarik yang Bisa Dilakukan di Crossfire Next Generation
Kriss Super V
Kriss Super V adalah submachine gun .45 ACP yang didesain oleh KRISS USA (dahulu Tranformational Defense Industries). Senjata ini menggunakan sistem delayed blowback dan didesain secara sejajar untuk mengurangi rekoil dan getaran tembakan serta untuk meningkatkan akurasi.

Kelebihan dari senjata SMG ini yaitu memiliki akurasi yang cukup tinggi, rekoil rendah, kecepatan tembak yang cukup cepat, dan kapasitas peluru banyak dan terakhir senjata ini cukup ringan.

Kekurangan senjata ini adalah damage yang diberikan dari jauh akan berkurang. Kemudian karena kecepatan tembak yang cukup cepat, otomatis peluru akan cepat habis. Dan terakhir adalah kalian hanya bisa mendapatkan senjata ini didapatkan di Toko Misteri.

Fitur Index :

  1. Halaman Kedua
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru