Feature

10 Rekomendasi Game Android Minggu Ini

Halaman 2

6. Girls Frontline



Saat ini, cukup banyak game mobile bergaya anime terkenal akan "moefikasi" yang dimilikinya. Tidak hanya sekedar merilis, melainkan game tersebut mendapatkan kesuksesan yang cukup besar. Sebut saja judul-judul seperti KanColle ataupun Azur Lane yang merubah kapal menjadi gadis moe. Tidak hanya itu, Girls Frontline juga mendapatkan kesuksesan di China dan setelah perilisan versi Inggris.

Girls Frontline adalah game bergenre tactical RPG untuk perangkat mobile yang dikembangkan oleh Mica Team. Layaknya game moefikasi pada umumnya, para pemain akan berperan sebagai seorang komandan pada organisasi militer Grifon & Kryuger yang dituntut untuk membasmi serangkaian tugas menggunakan para pasukan yang disebut dengan Tactical Dolls.

Download di: APKPure.

7. Attack on Titan - Dedicate Your Heart



Pertama kali diumumkan pada bulan Januari 2018 lalu, game yang berjudul Attack on Titan - Dedicate Your Heart telah resmi dirilis untuk perangkat Android dan iOS. Game ini dipublikasikan oleh Tencent dan dikembangkan oleh GameDreamer. Dilansir langsung melalui situs resminya, Tencent mengklaim sudah mendapatkan resmi dari pihak Hajime Isayama.

Attack on Titan - Dedicate Your Heart adalah game RPG dengan konsep semi open world di kota dan mode pertarungan dungeon-based. Para pemain bisa menggunakan berbagai karakter dari serial Attack on Titan, tentu saja ada rarity di setiap karakter. Sementara latar belakang yang dimilikinya baru mencakup season pertamanya.

Download di: APKPure.

8. Vainglory



MOBA, adalah genre yang sangat laris manis di PC yang saat ini didominasi oleh DOTA 2 dan League of Legends. Tidak hanya di PC saja, MOBA juga sudah merambah ke perangkat mobile dan mendapatkan respon yang sangat positif. Sudah banyak bukti nyata bahwa MOBA untuk perangkat mobile tidak bisa dianggap remeh.

Vainglory adalah salah satu game MOBA untuk perangkat mobile yang sudah mendunia. Vainglory menawarkan presisi kontrol yang akurat dan grafis terbaik, yang di optimisasi untuk bisa dimainkan di berbagai macam perangkat mobile. Apalagi, Vainglory sudah mendapatkan update 5v5 yang bisa dinikmati semua pemain sejak awal tahun 2018 kemarin.

Download di: Google Play.

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6
9. Dissidia Final Fantasy: Opera Omnia



Square Enix juga merilis Dissidia Final Fantasy: Opera Omnia untuk perangkat mobile. Dalam Dissidia Final Fantasy: Opera Omnia, para pemain tetap dibawa dalam petualangan epik setiap karakter ikonik Final Fantasy yang harus menghadapi pengaruh kekuatan gelap dunia sanctuary. Kerjasama adalah kunci utama dalam meraih setiap kemenangan, yang tentunya membuat para pemain harus menentukan kombinasi party dan strategi paling efektif.

Menyandang nama Dissidia di depannya, game ini tetap menawarkan serangkaian elemen gameplay klasik seperti Bravery System dan HP Attack. Bukan hadir tanpa perbedaan tentunya, karena mekanisme gameplay yang diusungnya adalah turn-based battle. Jauh berbeda jika dibandingkan seri Dissidia Final Fantasy lainnya yang selama ini tetap mempertahankan esensi gameplay action battle.

Download di: Google Play.

10. Heir of Light



Game baru ini tampak memperlihatkan kesan yang kuat bagi para gamer dengan konsep Gothic-nya yang gelap. Heir of Light akan membawa gamer melintasi dunia kelam tanpa harapan akibat Dark Blood yang mempengaruhinya begitu lama. Apalagi, Grafis yang menakjubkan dengan original soundtrack akan membawa kesan Gothic yang lebih kental pada game ini.

Di awal game, para gamer harus memilih seorang Master untuk memimpin Crusade yang akan maju bertarung. Heir of Light dikembangkan ke arah role-play, koleksi Hero, dan pertarungan tim, dengan lebih dari 100 karakter yang dibagi ke dalam empat peran utama: DPS, Supporter, Healer dan Tanker. Tertarik untuk memainkannya?

Download di: Google Play.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru