Review

Arrival

oleh: Marvemir

Arrival Review

Sebenarnya Kru KotGa telah mendengar gaung-gaung positif dari film sci-fi arahan Denis Villeneuve (Enemy Sicario) ini semenjak beberapa bulan yang lalu. Well ya, karena pada dasarnya film yang diadaptasi dari novel pendek yang berjudul, Story of Your Life yang ditulis oleh Ted Chiang ini, telah dirilis di teater-teater AS dan beberapa negara lainnya sejak tanggal 11 November 2016 yang lalu.

Akan tetapi terlepas gaung-gaung positif yang telah digaungkan oleh beberapa reviewer dan situs-situs film top dan terlepas juga film ini dibintangi oleh duo aktor di film drama American Hustle (2013), Amy Adams dan Jeremy Renner, entah mengapa Kru KotGa masih merasa skeptis nan ragu-ragu untuk menyaksikan film ini.

Namun dikarenakan rasa penasaran Kru KotGa yang super duper tinggi, akhirnya Kru KotGa nekad binti tancap gas saja untuk menyaksikan film yang naskahnya ditulis kembali oleh Eric Heisserer (Final Destination 5, Lights Out). Dan bagaimana ketika akhirnya Kru KotGa menyaksikan Arrival?

Baca ini juga :

» Review Jade Dynasty: New Fantasy
» Review Elden Ring
» Review Horizon Forbidden West
» Review Vivobook pro 14x OLED M7400Q
» Review Uncharted: Legacy of Thieves Collection

Well, dapat Kru KotGa katakan bahwa secara visual / sinematografi, Arrival sangatlah keren habis. Pokoknya kita serasa benar-benar yakin bahwa peristiwa yang ditampilkan di film ini sedang terjadi atau bahkan akan bisa terjadi beneran di dunia nyata.

Dan yang seperti Kru KotGa katakan, sinematografi dari Bradford Young (Selma) di film ini sangatlah top banget. Young sukses memberikan kesan indah nan epik di setiap lingkungan yang ia tangkap melalui kameranya. Pokoknya mata kita benar-benar dimanjakan banget deh dengan tampilan-tampilan lingkungan yang ada di dalam filmnya ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview