NEWS

Seorang Otaku Minta Ganti Rugi IDR 500 Juta Setelah Melihat Koleksinya Hancur Dirusak Anak Sepupunya

Billy Mariza   |   Sabtu, 16 Mar 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Barang koleksi merupakan barang berharga yang terkadang bernilai lebih dari emas, apalagi barang tersebut langka atau edisi terbatas, bisa dibayangkan betapa pedihnya jika melihat barang berharga itu dirusak oleh orang lain.

Seperti yang terjadi pada pria Jepang yang menemukan koleksi action figurenya yang eksklusif hancur, hal tersebut terjadi ketika ia memperbolehkan kerabatnya menginap dirumahnya untuk pemakaman neneknya yang diadakan di sebelah rumahnya.

Baca ini juga :

» Anime Festival Asia Indonesia Resmi Akan Kembali Mei 2024!
» GALAX Meluncurkan GPU GeForce RTX 4070 Ti Warna Putih Di Jepang
» Rekomendasi Spesifikasi PC Untuk Jadi Anggota OSF di SCARLET NEXUS
» Spy X Family Kembali Picu kontroversi, Kini Disebut Terlalu Menjual Keimutan Anya!
» Season 2 dari Anime In/Spectre Ditunda , Akan Tayang Januari 2023!

Sebelumn pergi ke upacara, ia sebenarnya sudah mengunci ruangan yang penuh koleksinya tersebut namun ketika ia kembali, betapa mirisnya ia melihat semua barang-barang koleksinya berantakan dan tersebar dilantai yang ternyata hasil perbuatan nakal dari anak sepupunya.

Sepupunyapun meminta maaf atas kehancuran tersebut namun permintaan maaf tidaklah cukup, ia meminta ganti rugi sekitar JPY 3,14 Juta atau sekitar IDR 400 juta. Adapun barang-barang yang rusak seperti 28 figurin, 41 limited action figure, 9 set DVD, 33 CD, 45 buku komik dan sebuah komputer hancur.

Iapun mengatakan kepada sepupunya bahwa beberapa koleksi tidak dijual lagi, sehingga kemungkinan kerugian yang terjadi bisa lebih tinggi, sedangkan yang lain dibeli dengan harga diskon dan member. Ditambah ia juga menunjukkan ke sepupunya harga sebenarnya dari koleksinya di Amazon, dan sepupunya pun setuju untuk membayar kerugian total JPY 4 Juta atau sekitar IDR 510 Juta.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru