NEWS

Dobrak Pasar, Asus ROG Hadirkan PC Sultan dengan Spesifikasi Dewa!

Cita Aditya   |   Rabu, 25 Sep 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Gamers tentunya akrab dengan Asus ROG. Varian dari Asus ini memang menyasar pasar para gamers yang membutuhkan "peralatan perang" yang mumpuni. Banyak gamers yang akhirnya memilih Asus ROG karena kualitas yang dimiliki. Seperti yang kita tahu, Produk Asus ROG biasanya berupa laptop dan beberapa gaming gear sebagai pelengkap. Namun, kali ini Asus datang dengan sesuatu yang berbeda untuk mendengar suara para gamers.

Baca ini juga :

» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» My Lovely Daughter dan My Lovely Wife Sekarang Bisa Dimainkan di GameQoo
» Inilah AI Gaming Laptop 14-inci Terbaik Saat Ini: ROG Zephyrus G14
» iShowSpeed Rayakan 24 juta Subscriber YouTube dengan Loncat ke Setup Streamingnya!

Asus ROG kini hadir dalam bentuk sebuah Personal Computer (PC) atau desktop. Tidak tanggung-tanggung, Asus ROG langsung mengeluarkan tiga varian sekaligus. Tiga varian tersebut adalah: ROG Huracan G21CN, ROG Strix GL10CS, dan ROG Strix GL12CX. Masing-masing menyasar pasar yang berbeda. Mulai dari kalangan menengah hingga kalangan atas. Spesifikasi dari ketiga PC tersebut pun beragam. Mari kita ulas ketiga PC tersebut.

1. ROG Huracan G21CN


Dok. KotakGame / Cita Aditya

Dari segi penampilan, G21CN paling menarik perhatian Kru KotGa. Bagaimana tidak, tampilan dari Huracan G21CN ini sangat futuristik. Bentuk dari desktop satu ini memiliki desain asimetris, dengan penutup sisi magnetik lipat yang bisa dibuka dan ditutup ketika digunakan. Bukan cuma sekedar untuk gaya saja, gunanya tentu saja untuk meningkatkan aliran udara ke dalam PC. Fitur ini membantu meningkatkan kinerja CPU dan GPU. Dipersenjatai dengan i7 Generasi ke 8 dan NVIDA GeForce GTX 1060, G12CN diklaim dapat memainkan game Destiny 2 hingga menyentuh 100 FPS dalam settingan Ultra.

Untuk harga sendiri, ROG Huracan G12CN dibandrol seharga Rp 27,999,999 di website resmi dari Asus. Dengan harga itu, kamu bisa mendapatkan spesifikasi sebagai berikut: prosesor i7-8700 dan VGA GTX1060 Cukup menggiurkan bukan? Dengan membeli ROG Huracan G12CN, kalian tidak perlu membuka casing PC untuk menambahkan SSD. Cukup geser kotak casingnya saja.

2. ROG Strix GL10CS


Dok. KotakGame / Cita Aditya

Setelah membahas Huracan, kali ini ada ROG Strix GL10CS. Untuk segi tampilan luar, tidak kalah futuristik dengan Huracan. ROG Strix GL10CS pun dinyatakan tahan dalam segala kondisi. Dipersenjatai dengan i7 Generasi ke-8 dan grafis NVIDIA GeForce GTX 10 Series, ROG Strix GL10CS mampu memainkan game Overwatch hingga menyentuh 106 FPS dengan settingan terbaik.

Untuk segi harga, ROG Strix GL10CS dibanderol lebih murah dibandingkan Huracan. Dengan harga pailng murah Rp 12.799.000. Dan untuk versi upgrade, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 16.299.000. Perbedaan mereka hanya di processornya saja.

3. ROG Strix GL12CX


Dok. KotakGame / Cita Aditya

Terakhir ada PC paling gahar yang dikeluarkan oleh Asus ROG. ROG Strix GL12CX. Seri teratas dari ROG Strix GL12CX dipersenjatai dengan prosesor i9-9900K dan VGA RTX2080. Sungguh dua perpaduan yang mumpuni baik untuk gaming ataupun untuk multitasking. Banderol yang diberikan untuk varian satu ini mencapai Rp 70.999.000! Sungguh sebuah harga yang fantastis. Namun, demi memenuhi kebutuhan semua kalangan, ROG Strix GL12CX memiliki beberapa varian harga.

Mulai dari Rp 18.299.000 hingga Rp 51.999.000, tentunya dengan spesifikasi yang disesuaikan. Cukup terjangkau bukan? Kalian bisa menyesuaikan budget dengan kebutuhan yang kalian punya. Selengkapnya, bisa lihat DI SINI

Itu dia tiga varian PC yang masuk dalam jajaran Asus ROG. Dari ketiga PC di atas, mana yang jadi favorit kamu? Tulis komentarnya di bawah sini ya!

Sumber: PR News Asus ROG

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru