NEWS

Siap Tantang Tim Raksasa Esports Indonesia, Eiduart Bentuk Tim Siren Esports

Cita Aditya   |   Kamis, 10 Oct 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Meskipun satu persatu tim Esports Indonesia mulai menggugurkan divisinya dan menyisakan beberapa divisi saja. Namun, Eiduart nampak percaya diri dengan keputusannya kali ini. Seperti yang Kotakers tahu, Eiduart adalah mantan punggawa dari ONIC Esports. Selepas keluar dari ONIC Esports, Eiduart masuk ke Revo Esports. Setelah gagal masuk ke MPL Season 3 lalu, Eiduart memutuskan untuk keluar dari Revo Esports. Memang pada awalnya Eiduart sudah memberikan kabar bahwasanya dirinya akan membuat sebuah tim esports.

Baca ini juga :

» [BREAKING NEWS] RRQ Skylar Dilarikan ke Rumah Sakit Karena DBD, Kemungkinan Besar Absen dari MPL
» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Sempat Kalah 3 Beruntun, CW Sebut Cheese Pick Jadi Alasan ONIC Dapatkan Hasil Tersebut!
» Unik! Acara Takbiran di Kabupaten Pati Hadirkan Sosok Barats dalam Pawai Keliling!
» Lanjutin Main MLBB! Timothy Ronald Berhasil Winstreak dan Sebut Dirinya Hanya Bisa Main 2 Kali Sehari!

Setelah sebelumnya membuat akun dengan nama “segera diberitahukan”, Eiduart hilang tanpa kabar selama beberapa waktu belakangan ini. Banyak yang menganggap Eiduart tidak jadi membuat timnya sendiri. Hingga kemarin tanggal 9 Oktober 2019, Eiduart akhirnya mengumumkan bahwa dirinya akan memiliki tim esports sendiri. Nama tim tersebut adalah Siren Esports.

Terlihat dari trailer yang diberikan oleh Eiduart, dirinya ingin timnya kali ini mempunyai dedikasi yang tinggi di esports. Tampaknya Eiduart juga akan meracik timnya sendiri kali ini. Patut di tunggu perkembangan dari Eiduart dalam membangun Siren Esports. Apalagi dirinya belum mengumumkan divisi-divisi yang akan hadir di Siren Esports. Mengingat saat ini hanya game-game mobile saja yang memiliki turnamen dengan hadiah yang lumayan.

Semoga saja rencana Eiduart berjalan lancar ya Kotakers. Menurut Kru KotGa pribadi, jiwa kepemimpinan Eiduart memang tak usah dipertanyakan lagi semoga saja dirinya bisa mempimpin tim barunya dan melawan tim raksasa esports lainnya.

Sumber: Youtube Siren Esports

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru