NEWS

Persib Bandung Mulai Merambah ke Industri Game, Para Viking Akan Punya Tim Esports!

Reza Alif   |   Kamis, 10 Oct 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Semenjak PSSI mengumumkan akan membentuk turnamen Liga 1 Esports, memang ditujukan agar para tim sepakbola yang ikut dalam Liga 1 berpartisipasi dan mulai membuat tim esports nya masing-masing.

Baca ini juga :

» Selain #TOSDULU, Kolaborasi RRQ & EVOS Juga Hadirkan T-Shirt Keren!
» Masih Unbeaten, AP Bren dan ECHO Esports Jadi yang Terkuat di Minggu Awal MPL PH Season 13!
» Mengkeren! Pro Player Overwatch Korea Main Piano Saat Sedang Spawn Pada Pertandingan Penentuan!
» Kembali Ciptakan Meta Baru, Freya Goldlane Akhirnya Hadir di MPL PH Season 13!
» Bangga dengan Talenta Indonesia, Coach Justin Kaget Bahwa Esports Indonesia Miliki Banyak Prestasi!


Sumber: letterjdi.com

Merespon hal tersebut, tim kenamaan kota Paris Van Java, Persib Bandung, berencana akan membuat tim esports nya sendiri. Tentu ini merupakan kabar bagus untuk para Viking sebutan untuk fans dari Persib Bandung, yang memang rata-rata adalah kaum milenial yang dekat dengan dunia esports.

Namun pihak tim juga mengatakan rencana ini masih terkendala environment yang masih harus dibenahi. Persib sendiri nantinya untuk awal pembentukan pastinya akan membuat tim untuk cabang Pro Evolution Soccer, seperti yang dipertandingkan nanti di Liga 1 Esports.


Sumber: gridgames.grid.id

Tim sepakbola Indonesia sendiri sudah ada beberapa yang rampung membuat tim Esports dan bahkan telah menjuarai beberapa turnamen di beberapa cabang game. Diantaranya ada Bali United yang belum lama menjuarai turnamen Free Fire tingkat Asia dengan timnya Island of God dan PSS Sleman yang telah membentuk tim esports divisi PES yang diberi nama Elang Jawa Esports.

Sumber: juara.bolasport.com

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru