NEWS

Terlepas dari Coronavirus, Ajang E3 2020 Tetap Akan Diselenggarakan Sesuai Jadwal!

Fadhil Baladraf   |   Rabu, 04 Mar 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Selalu hadir sebagai ajang tahunan paling bergengsi di industri game internasional, E3 memang selalu menjadi ajang tahunan yang selalu mendapat sambutan meriah dan penuh antusiasme dari banyak sekali gamer. Mendekati penyelenggaraan eventnya yang sudah semakin dekat, tidak sedikit yang merasa khawatir kalau event ini juga akan dibatalkan karena kekhawatiran yang terus meningkat pada wabah Coronavirus. Hal ini memang bisa dimaklumi, karena kesehatan adalah prioritas yang harus selalu diutamakan oleh setiap pihak, dan mencegah penyebarannya adalah langkah paling tepat yang harus diambil.

Namun terlepas dari kekhawatiran yang ada, pihak Entertainment Software Association (ESA) belum lama ini mengonfirmasi jika ajang E3 2020 masih akan berlangsung, dan mereka bahkan sudah dalam tahap persiapan yang semakin matang. Dikutip dari media IGN, pihak ESA mengatakan kalau mereka akan memberikan perhatian dan pengamatan lebih untuk menjamin kelancaran E3 2020.

Baca ini juga :

» Pesta Mabar ALLSTAR 2024 Segera Digelar! Mobile Legends: Bang Bang Siapkan Vexana Limited Skin
» Guest Star AFAID 2024 Diumumkan! Cosplayer Hakken dan Penyanyi NANO Kembali Tampil di Indonesia
» Promo UniPin Sepanjang Ramadhan Bikin Puasa Tambah Menyenangkan
» Allstar Kembali Hadir, MLBB Akan Rilis 4 Skin Khusus Fredrinn, Esmeralda, Estes, dan Melissa!
» Seorang Pria di Amerika Serikat Nekat Mencuri Kartu Pokemon Senilai 783 Juta Rupiah!

Mereka juga menegaskan kalau prioritas yang paling diutamakan saat ini adalah kesehatan dari para pengunjung, jadi bisa dipastikan jika ajang E3 2020 nanti akan diadakan dengan pengawasan lebih serius, terutama dalam menyeleksi pengunjung mana saja yang memang benar-benar sehat atau berada dalam kondisi sakit. Semoga saja persiapan dari ESA ini dapat menjamin kelancaran eventnya yang akan berlangsung pada tanggal 9 sampai 11 Juni nanti.

Penyebaran wabah Coronavirus yang masih mengganas memang memberikan dampak pada pembatalan serangkaian besar event atau absennya perusahaan game di dalamnya. Dalam beberapa pekan terakhir saja, kita sudah mendengar kabar mengenai ditundanya Taipei Game Show, pembatalan Overwatch League, developer Square Enix yang akhirnya absen dari PAX East dan masih banyak kasus lainnya.

Sumber: IGN

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru