NEWS

Sukses Besar, Animal Crossing: New Horizons Telah Terjual Sebanyak 22.4 Juta Copy!

Taufik Hidayat   |   Minggu, 09 Aug 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Seruan #DiRumahAja masih cukup digencarkan untuk mengurangi dampak penyebaran COVID-19, meskipun disisi lain sudah ada banyak aktivitas New Normal diluar rumah. Animal Crossing: New Horizons, masih menjadi hype di kalangan para gamer dunia, bahkan tak hanya gamer biasa, para artis dan pesohor dunia pun keranjingan untuk memainkan game simulasi kehidupan rilisan Nintendo ini.

Hasilnya, Nintendo telah mengumumkan bahwa saat ini Animal Crossing: New Horizons sudah laku terjual sebanyak 22.4 juta copy di seluruh dunia. Angka tersebut terbilang sangat fantastis, karena Animal Crossing: New Horizons sejatinya baru dirilis sejak Maret 2020 kemarin, artinya belum ada setahun sejak perilisannya.

Baca ini juga :

» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Film Sonic the Hedgehog 3 Dipastikan Banyak Mengambil Inspirasi dari Game Sonic Adventure 2
» Modder Berhasil Porting Game GTA V ke Nintendo Switch, Tapi Switch Kewalahan Buat Jalaninnya!
» Perilisan Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes di Asia-Pasifik Terungkap, JRPG lebih dari 100 Hero
» Fans Kembangkan Pretendo Untuk Main Online 3DS Dan Wii U

Animal Crossing: New Horizons adalah video game simulasi kehidupan layaknya Harvest Moon yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Nintendo untuk konsol video game Nintendo Switch. Animal Crossing: New Horizons bisa dibilang memiliki hype yang begitu besar disaat tagar #DiRumahAja semakin dikumandangkan. Bagaimana tidak, game yang satu ini akan menuntut kamu untuk bereksplorasi untuk membangun sebuah pulau. Tidak hanya sendirian, kamu juga bisa membangunnya bersama teman kamu.

(KotakGame)

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru