NEWS

Iri Bilang Bos! Free Fire Pecahkan Rekor Angka Penonton Lifetime YouTube Gaming

Cita Aditya   |   Selasa, 01 Dec 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Free Fire menjadi salah satu game yang cukup diminati oleh orang-orang saat ini. Game besutan Garena ini besar berkat evolusi gaming yang sebelumnya hanya bisa bermain di PC, kini kita bisa bermain game di Handphone. Hingga akhirnya banyak Content Creator dan pemain Esports dari Free Fire. Di Indonesia sendiri, Free Fire cukup populer. Namun, ada satu fakta menarik.

Baca ini juga :

» Selain #TOSDULU, Kolaborasi RRQ & EVOS Juga Hadirkan T-Shirt Keren!
» Masih Unbeaten, AP Bren dan ECHO Esports Jadi yang Terkuat di Minggu Awal MPL PH Season 13!
» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Kembali Ciptakan Meta Baru, Freya Goldlane Akhirnya Hadir di MPL PH Season 13!
» Bangga dengan Talenta Indonesia, Coach Justin Kaget Bahwa Esports Indonesia Miliki Banyak Prestasi!


Sumber: Ryan Wyatt Twitter

Melansir dari Twitter Ryan Wyatt selaku Head of Gaming YouTube, Free Fire muncul sebagai sebuah fenomena baru. Dimana game ini menduduki peringkat keempat kategori video game yang paling banyak ditonton tahun 2019. Angka ini terus bertumbuh hingga akhirnya mencapai puncaknya di tahun 2020 ini. Angka yang mencapai 100 Miliar View ini menjadi rekor tersendiri bagi Free Fire.

Kebanyakan penonton Free Fire berasal dari India. Negara tersebut menyumbang 26,2% penonton. Sedangkan, Brazil menyumbangkan 16,5% dan Indonesia menyumbangkan 12,9% dari angka fantastis tersebut. Turnamen paling besar Free Fire adalah Free Fire Latino Americano yang mendapatkan total view sebanyak 15 Juta kali dan di tonton oleh 1,5 Juta Orang dalam waktu yang bersamaan.

Wah, sukses besar banget nih Free Fire!

Sumber: AFK Gaming

*

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru