NEWS

ASUS Ungkap VivoBook 15 (A516), Laptop 15-inci Untuk Semua Kalangan!

Salman Reza   |   Senin, 21 Jun 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

ASUS memperkenalkan VivoBook 15 (A516), sebuah laptop “all-round” yang dirancang untuk semua kalangan dan kini tampil dengan ukuran layar yang lebih besar. VivoBook 15 (A516) ditujukan bagi Anda yang menginginkan laptop serba bisa, memiliki layar berukuran besar, namun tetap portabel dan mudah digunakan.

ASUS VivoBook 15 (A516) merupakan laptop yang dirancang sebagai perangkat andalan bagi semua kalangan. Selain memiliki fitur dan teknologi terkini, VivoBook 15 (A516) juga tampil dengan beragam konfigurasi spesifikasi sehingga dapat memenuhi kebutuhan berbagai kalangan penggunanya. Untuk kebutuhan bekerja atau bermain, VivoBook 15 (A516) merupakan laptop yang memberikan kinerja dan visual imersif berkat ukuran layar yang lebih besar.

Baca ini juga :


» ASUS SmartO MD200 Silent Plus, Seri Mouse Pro Nirkabel
» 5-10 Tahun Lagi akan Ada Game yang Setiap Pixel-nya Dibuat oleh AI, Kata CEO Nvidia
» ASUS Republic of Gamers Umumkan Kehadiran ROG Cetra True Wireless SpeedNova
» China Larang Pakai Prosesor Intel dan AMD di Komputer Instansi Pemerintah! Kurangi Pakai Produk AS?
» ASUS Vivobook Go 14 (E1404G), Laptop Military Grade untuk Pelajar



Sumber: ASUS


ASUS VivoBook 15 (A516) merupakan laptop modern dengan konsep mobilitas tinggi dan mengusung layar berukuran besar. Itulah mengapa VivoBook 15 (A516) tetap hadir dengan bodi yang ringkas dan ringan. Bobotnya hanya 1,8 kilogram dan ketebalannya hanya 19.9mm membuat laptop ini tetap mudah untuk dibawa bepergian. Tidak hanya itu, ASUS bahkan menyediakan charger yang sangat ringkas dan mudah untuk dimasukkan ke berbagai kompartemen di dalam tas.

Berbicara soal layar, VivoBook 15 (A516) juga telah dibekali dengan layar berukuran 15 inci dengan resolusi hingga Full HD. Layar tersebut sangat cocok digunakan baik untuk bekerja maupun untuk menikmati konten multimedia karena sudah dilapisi dengan lapisan anti-silau (anti-glare) serta memiliki sudut pandang hingga 178 derajat.

ASUS VivoBook 15 (A516) dibekali dengan keyboard full-size yang telah dilengkapi backlit, membuat laptop ini tetap dapat digunakan meski dalam kondisi gelap. Keyboard VivoBook 15 (A516) juga didesain secara ergonomis dan lebih kokoh. Setiap tombol keyboard-nya memiliki key travel sejauh 1,4mm yang sangat ideal untuk mengetik.



Sumber: ASUS


ASUS telah membekali VivoBook 15 (A516) dengan satu kamera sehingga laptop ini sudah bisa diandalkan sebagai perangkat untuk bekerja atau belajar di rumah. Pengguna VivoBook 15 (A516) juga tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli software office karena laptop ini sudah dilengkapi dengan Microsoft Office Pre-Installed.

ASUS VivoBook 15 (A516) ditenagai oleh prosesor hingga 10th Gen Intel Core, prosesor modern dengan serangkaian fitur dan teknologi terkini. Varian tertingginya hadir dengan prosesor Intel Core i5-1035G1 yang memiliki konfigurasi 4 core dan 8 thread, serta boost clock hingga 3,6GHz. Beberapa varian VivoBook 15 (A516) juga ditenagai oleh chip grafis NVIDIA GeForce MX330 untuk pengguna yang membutuhkan performa grafis ekstra. Kehadiran NVIDIA GeForce MX330 memungkinkan VivoBook 15 (A516) dapat menjalankan berbagai aplikasi yang membutuhkan performa grafis ekstra seperti aplikasi photo editing, video editing, hingga game kasual.

Satu lagi kelebihan VivoBook 15 (A516) adalah hadirnya MyASUS, sebuah aplikasi bawaan yang merupakan pusat kontrol untuk laptop ini. Melalui MyASUS, pengguna VivoBook 15 (A516) dapat memantau status laptopnya sekaligus melakukan troubleshooting. MyASUS juga menyediakan fasilitas agar penggunanya dapat memindai sistem laptop, menemukan masalah, dan memperbaikinya secara otomatis. Tidak hanya itu, MyASUS juga dapat memperlihatkan status garansi perangkat serta fasilitas untuk menghubungi layanan konsumen ASUS.

ASUS Vivobook 15 (A516) dibanderol mulai dari harga Rp 5 jutaan s/d Rp 11 jutaan.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru