NEWS

Akhirnya Juara! GPX Berhasil Raih Gelar Pertamanya di Turnamen Ichitan MLBB Championship!

Junior Cesaerea   |   Selasa, 07 Jun 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Geng Kapak atau GPX merupakan tim esports yang dibentuk oleh para mantan pemain profesional dari Mobile Legends. GPX sendiri saat ini bisa dikatakan memiliki pamor yang cukup tinggi di dunia esports Indonesia. Namun, GPX sendiri masih belum mampu masuk ke kasta tertinggi dari Mobile Legends di Indonesia yakni MPL karena terbatasnya slot dari turnamen tersebut. Di kasta kedua turnamen tertinggi Mobile Legends Indonesia, GPX juga belum mampu untuk berbuat banyak. Setelah berbagai macam turnamen, akhirnya GPX berhasil menjuarai turnamen yang diadakan produsen minuman yakni Ichitan dalam Ichitan MLBB Championship.

Perjalanan GPX sendiri bisa dikatakan sangat mudah. Mereka berhasil menyapu bersih semua match yang mereka mainkan pada babak semifinal dan grand final. Pada babak semifinal melawan Freakout Esports, GPX berhasil memenangkan pertandingan yang memiliki format BO 3 dengan skor 2-0. Sementara, pada babak grand final melawan Kings Esports, GPX berhasil mengalahkan lawannya dengan skor 3-0 dalam pertandingan format BO 5.


Baca ini juga :

» Sempat Kalah 3 Beruntun, CW Sebut Cheese Pick Jadi Alasan ONIC Dapatkan Hasil Tersebut!
» Unik! Acara Takbiran di Kabupaten Pati Hadirkan Sosok Barats dalam Pawai Keliling!
» Banyak Cuannya! Bonus Melimpah dari UniPin Selama Bulan Penuh Kemenangan
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» Lanjutin Main MLBB! Timothy Ronald Berhasil Winstreak dan Sebut Dirinya Hanya Bisa Main 2 Kali Sehari!

Dengan hasil ini sendiri, GPX akhirnya berhasil melepaskan kutukan mereka dalam meraih gelar juara. Semoga dengan gelar juara pertamanya ini, akan membuka keran juara di turnamen-turnamen berikutnya.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru