NEWS

Katsuhiro Harada Cari Loker Di Linkedin, Akan Keluar Dari Bandai Namco?

Mahesa   |   Senin, 20 Jan 2025


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Era Harada di Bandai Namco rasanya tercium akan berakhir karena ada kabar bahwa dirinya akan meninggalkan Bandai Namco dalam waktu dekat. Tentunya hal ini membuat banyak fans bingung dan menimbulkan pertanyaan, bagaimana nasib Tekken kedepannya.

Baca ini juga :

» Pendaftaran Network Test Elden Ring Nightreign Telah Dibuka
» Tekken 8 Umumkan Kolaborasi Bersama Final Fantasy di TGA!
» UniPin Siap Hadirkan Pengalaman Gaming Next Level di ICC
» Tekken 8 di Bom Review Negatif Sama Player Karena Dianggap Serakah!
» Interview Michael Murray, Producer Tekken 8 - Potensi Munculnya Karakter Pencak Silat

Pada tanggal 15 Januari, Harada mengeluarkan tweet untuk memberikan selamat kepada Shuhei Yoshida yang angkat kaki dari Sony. Dalam tweet itu Harada juga mengatakan bahwa dirinya akan mempersiapkan diri untuk melakukan hal yang sama dan mengucapkan selamat tinggal kepada banyak orang.

Tidak lama setelah tweet tersebut, beberapa hari kemudian di laman Linkedin milik Katsuhiro Harada dirinya sedang mencari pekerjaan baru. Dirinya tertarik untuk posisi Executive Producer, Game Director, Vice President, Business Development, Business Development Executive, Vice President, atau Marketing position yang diutamakan di Tokyo.

Bekerja selama lebih dari 30 tahun, Katsuhiro Harada meninggalkan banyak sekali legacy di Bandai Namco, terutama di skena fighting games. Bertanggung jawab atas Soul Calibur dan Tekken, kedua IP ini bangkit tinggi di tangan Harada terutama Tekken.

Jika memang benar Harada akan pergi dari Bandai Namco, maka Tekken 8 mungkin akan jadi project terakhirnya bersama Bandai Namco dan Tekken Project. Untuk selanjutnya akan kemana masih kurang jelas, tapi banyak fans yang serius dan bercanda ingin melihat Harada ke SEGA, mengurus atau membantu pengembangan Virtua Fighter.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru