NEWS

Sempat Dibatalkan, Scalebound Kabarnya Akan Kembali Dibangkitkan!

Fadhil Baladraf   |   Selasa, 19 Feb 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Posisi Xbox One sebagai salah satu konsol current gen saat ini memang cukup memprihatinkan. Walaupun dibekali dengan performa yang luar biasa dalam memainkan game di resolusi 4K, namun minimnya game eksklusif yang menarik membuat konsol ini tidak begitu diminati di pasaran. Sebenarnya Xbox One hampir kedatangan game eksklusif yang terlihat sangat menjanjikan seperti Fable Legends dan Scalebound, namun karena suatu alasan yang tidak jelas, pihak Microsoft Studios memutuskan untuk membatalkan proyeknya. Reaksi yang didapatkan Microsoft pada waktu itu benar-benar negatif, dimana kekecewaan tersebut masih dirasakan oleh banyak gamer hingga sekarang.

Bicara soal game yang dibatalkan, Scalebound bisa dibilang adalah yang paling menarik dan memiliki potensi besar sebagai system seller. Diumumkan pertama kali pada ajang E3 2014 lalu, game hack and slash action terbaru besutan Hideki Kamiya itu terus mendapat pujian dari konsep gameplay yang penuh variasi dan aksi menegangkan, dimana karakter utama dalam game tersebut juga dapat mengendalikan naga. Terlepas dari pembatalan proyeknya, hal tersebut bukan berarti kalau Scalebound tidak lagi bisa dibangkitkan kembali.

Baca ini juga :

» Fans Kembangkan Pretendo Untuk Main Online 3DS Dan Wii U
» Nintendo Absen di Gamescom 2024, Apakah Lagi Persiapan Rilis Switch 2 di Tahun 2025?
» Nintendo VS Emulator Ga Kelar-Kelar! Server Discord Emulator Suyu dan Sudachi Dihapus!
» Nintendo Resmi Akhiri Layanan Online Untuk 3DS Dan Wii U
» Orang Yang Diduga Pelaku Ancaman Nintendo Live Tokyo 2024 Telah Ditangkap

Menyusul berbagai rumor dan spekulasi yang bermunculan sejak beberapa tahun terakhir, informasi terbaru dari Nintendo Insider mengklaim kalau Scalebound sepertinya akan kembali dibangkitkan sebagai game eksklusif untuk Nintendo Switch. Informasinya sendiri didapat dari orang dalam dan beberapa sumber lainnya yang juga memberikan sedikit hint, namun untuk sementara statusnya masih sebatas rumor yang belum terjawab.

Jika melihat ikatan kerjasama yang kuat antara Nintendo dan pihak PlatinumGames, sepertinya ada kemungkinan besar kalau Scalebound bisa saja akan kembali dikembangkan secara khusus untuk Nintendo Switch. Jika memang benar, maka sudah bisa dipastikan kalau game tersebut akan mengalami downgrade atau mungkin perombakan secara menyeluruh.

Sumber: Nintendo Insider

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru