NEWS

Bangga, Indonesia Menjadi Juara 1 di Line Gets Rich Battle of Nation 2019

Cita Aditya   |   Senin, 14 Oct 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kabar bahagia datang dari ranah Line Gets Rich. Hendrawan, atlet esports Indonesia yang berasal dari Pare-Pare, Sulawesi Selatan, berhasil membawa pulang juara pertama dalam ajang Line Lets Get Rich Battle of Nations. Acara tersebut diselenggarakan di Thailand esports Arena 12 Oktober 2019 lalu dan berskala regional Asia Tenggara.

Baca ini juga :

» Qualcomm Snapdragon X Elite Menjalankan Baldur's Gate 3 Di 1080p Dengan 30 FPS!
» Selain #TOSDULU, Kolaborasi RRQ & EVOS Juga Hadirkan T-Shirt Keren!
» Masih Unbeaten, AP Bren dan ECHO Esports Jadi yang Terkuat di Minggu Awal MPL PH Season 13!
» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Mengkeren! Pro Player Overwatch Korea Main Piano Saat Sedang Spawn Pada Pertandingan Penentuan!


Sumber: Line Gets Rich Indonesia

Pemain dengan username “Ndraa F2” ini berhasil melepaskan Indonesia dari kutukan kekalahan beruntun selama tiga tahun dan memperoleh hadiah sebesar $ 2,500. Ndraa berhasil mengalahkan tiga finalis lain dari Thailand dan Indonesia. Peringkat kedua dan ketiga turnamen ini dimenangkan oleh wakil dari Thailand dan peringkat keempat diduduki oleh wakil dari Indonesia.


Sumber: Line Gets Rich Indonesia

Dirilis pada tahun 2014, game LINE Let’s Get Rich mulai ramai ditandingkan dalam ajang esport pada tahun 2017. Berkonsep online multiplayer dan strategi ringan, LINE Lets Get Rich sempat merajai industri gim mobile di Indonesia pada tahun 2015 dan masih ramai dimainkan hingga saat ini.

Tentunya prestasi dari Hendrawan ini bisa dibilang sebagai salah satu tonggak majunya bidang esports. Agar esports tidak lagi dipandang sebelah mata oleh orang-orang awam. Karena game yang dimainkan oleh Hendrawan di kejuaraan kali ini, bisa dimainkan oleh semua orang.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru