NEWS

Terlihat Lebih Menjanjikan, Mantan Juara Dunia Game Paladins Pindah ke Valorant

Cita Aditya   |   Kamis, 09 Apr 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Valorant sedang ramai diperbincangkan akhir-akhir ini. Bagaimana tidak, baru memasuki masa Beta saja sudah 34 Juta Orang yang menonton game ini di Twitch. Para streamer terkenal juga membagikan kode untuk mengikuti Open Beta dari Valorant. Riot juga dengan cepat menangani masalah dari Valorant. Hal ini membuat Valorant terlihat sedikit menjanjikan. Setelah melihat hal ini, banyak tim yang ingin terjun ke pro scene dari Valorant.

Dimulai dari T1 yang sudah mengumumkan salah satu pemainnya, kini gantian pemain Ninjas in Pyjamas alias NIP mengumumkan satu set tim Valorant mereka. Uniknya, roster ini adalah mantan pemain Paladins. Mereka pun sempat meraih juara dunia di game besutan Hi-Rez tersebut. Namun apa daya, Paladins seakan belum menunjukkan taji kembali. Hingga akhirnya Ninjas in Pyjamas memutuskan untuk mengambil roster Paladins dan berpindah ke Valorant.

Baca ini juga :

» [EKSLUSIF] Mengenal Saykots yang Ternyata Sempat Ditolak EVOS Esports Sebanyak Dua Kali!
» Terlihat Kalem di Awal Musim MPL ID Season 13, Sir Pai: Karena Lagi Puasa!
» Nino Kalahkan Dua Goldlaner PH, Nafari: Sebelum Season Mulai, Kita Selalu Percaya Sama Talenta Indonesia!
» Ukir Prestasi Gemilang! Tim Indonesia Raih Juara di EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024
» Tanggapi Permainan Brusko, AudyTzy: Nggak Jago-Jago Amat, Makanya dia Ketendang ke Indonesia!


Sumber: Ninjas in Pyjamas YouTube

Adapun susunan pemain dari Ninjas in Pyjamas:

1. Erik “Bird” Sjösten

2. Dylan “DiGeDoG” Chainski

3. KenLeander ”Isbittenner” Aspestrand

4. Malkolm “Bonkar” Rench

5. Alex “Alex” Suchev

Kira-kira dengan mekanisme yang hampir mirip. Apakah mereka bisa menjuarai turnamen Valorant nantinya? Mari kita lihat.

Sumber: Dotesports

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru