NEWS

Dilepas EVOS Esports, Maykids Resmi Menjadi Jungler Baru GEEK Fam

Yeshua   |   Jumat, 10 Jan 2025


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Resmi berpisah dari EVOS Esports, akhirnya Maykids resmi bergabung dengan Geek Fam, dan itu jadi jawaban dari rumor yang sempat beredar tentang masa depan jungler satu ini menjelang MPL ID S15. Pengumuman ini dilakukan lewat video yang diunggah di channel YouTube resmi Geek Fam Indonesia pada Kamis (9/1). Sebelumnya, banyak yang mengira video itu bakal jadi pengumuman farewell atau rehatnya Aboy, mengingat ada rumor yang beredar soal hal itu.

Tapi ternyata, para fans nggak perlu khawatir karena video itu justru memperkenalkan Maykids sebagai anggota baru Geek Fam buat MPL ID S15. Kehadiran Maykids diharapkan bisa memberikan semangat baru untuk tim dan juga para penggemar dalam menghadapi musim yang akan datang. Tentu saja, ini jadi tambahan yang penting buat tim Geek Fam di kompetisi nanti.

Sekarang, Geek Fam punya dua jungler berkualitas di roster mereka. Selain Maykids, ada juga Vincentt yang baru gabung di awal MPL ID S14. Jadi, keduanya bakal bersaing ketat untuk jadi jungler utama di musim depan, dan pastinya bakal seru melihat siapa yang akhirnya bakal menempati posisi tersebut.

Baca ini juga :


» Main Tebak-Tebakan! Bocoran Roster MPL dan MDL Alter Ego Musim Depan!
» Skylar Kemana? Roster Lengkap RRQ Hoshi Untuk MPL ID Season 15
» Bocoran Tipis Dari Alter Ego! Baru Dilepas Dewa, Hijume Pindah ke Alter Ego!
» Rebellion Esports Ucapkan Salam Perpisahan, NAVI dan Paper Rex Merapat ke MPL ID?
» G2 ARENA MLBB Championship 2025: Turnamen Esports Bergengsi dengan Total Hadiah Rp50.000.000

Meskipun Maykids sudah resmi gabung, sampai sekarang belum ada kabar apakah Vincentt bakal tetap bertahan di roster Geek Fam untuk MPL ID S15. Persaingan di posisi jungler pasti bakal semakin seru, karena kedua pemain ini pastinya bakal berusaha tampil maksimal agar nggak kehilangan kesempatan buat main di MPL ID S15.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru