NEWS

Windah Basudara Resmi Jadi Pemain eFootball, Stamina 48 mudah ngos-ngosan!

Mahesa   |   Senin, 24 Feb 2025


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Akhirnya kita bisa memainkan Windah bersama Ronaldo dan Messi di eFootball karena Windah Basudara sudah mendapatkan player card yang bisa kalian mainkan di roster team kalian. Ya, eFootball sudah meresmikan Windah Basudara sebagai salah satu pemain mereka yang bisa kalian dapatkan dan mainkan dengan gratis.

Baca ini juga :


» Pre-Order Survival Kids Sudah Tersedia! Siap Mulai Petualangan Seru Bersama
» eFootball Dapatkan Lisensi Timnas Indonesia, Bisa Kalian Gunakan Nanti!
» Yu-Gi-Oh! MASTER DUEL Capai 80 Juta Download di Seluruh Dunia!
» Akan Ada Event Lagi di Indonesia? Interview Produser Suikoden, Naito Rui
» Spesifikasi Untuk Memainkan Silent Hill f Cukup Ringan!

Windah sendiri sudah bukan sosok yang asing di dunia gaming. Sebagai Youtube gaming terbesar di Indonesia dan mungkin Asia Tenggara, Windah yang menjadi bagian dari keluarga eFootball dirasa jadi sosok yang tepat. Menariknya Windah sebagai bagian pemain eFootball sudah bukan hal yang aneh karena dirinya juga cukup aktif dulu memainkan eFootball dan Windah sendiri sempat jadi ambassador dari game sepak bola ini.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Windah Basudara (@windahbasudara)

Windah datang sebagai pemain posisi CF (Central Forward) dan memiliki overall stat 77. Overall stat 77 sebenarnya bukan angka yang tinggi dan mungkin terbilang biasa saja, jadi datangnya Windah rasanya lebih cocok dikatakan sebagai fan service dibandingkan sebagai pemain META.

Brando Franco Windah dan komunitasnya "bocil kematian" dirasa cukup bangga dengan hadirnya Bang Brando yang bisa bermain dengan Bang Dodo dan Bang Messi disini ya.

Lucunya walau maksimal stat dari Windah adalah 77, dirinya memiliki stat yang tinggi di dribble yang sampai 92. Mungkin kalian berpikir bahwa dirinya kuat bermain di strategi teknik dan tiki taka, tetapi Windah memiliki stamina yang ada di poin 48 yang mengakibatkan dirinya mudah lelah dan tidak bisa bermain lama penuh 90 menit.

Lalu bagaimana cara mendapatkan Bang Brando di eFootball? Sayangnya jika kalian bertempat di luar Indonesia tidak bisa mendapatkan pemain ini karena Windah sendiri menjadi pemain khusus region Indonesia. Cukup login ke game dengan akun Konami dan eFootball kalian di region Indonesia, cukup login harian dan selesaikan misi maka Windah Basudara akan jadi bagian team kalian.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru