NEWS

Yuk Intip Detail Double Dragon IV yang Akan Segera Dirilis Untuk PlayStation 4 dan PC!

Taufik Hidayat   |   Sabtu, 21 Jan 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Seperti yang kru KotGa beritakan sebelumnya, Arc System Works telah mengumumkan bahwa Double Dragon IV akan segera dirilis untuk PlayStation 4 dan juga PC. Nah, dalam situs resmi mereka telah membagikan detail lebih mengenai game nya tersebut.

Game legendaris side-scrolling action game ini masih menggunakan gambar dan gaya yang sama seperti seri-seri sebelum nya pada tahun 80-an, hanya saja terdapat beberapa-beberapa sentuhan terbaru seperti setiap mode didalam game dapat dimainkan oleh 2 pemain di waktu yang sama. Cerita didalam game ini diambil saat pembasmian Shadow Warriors di Double Dragon II.

Baca ini juga :

» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Akhirnya Ikut Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Minimal Biar Bisa Mainin Horizon Forbidden West
» [RUMOR] God of War Ragnarok Baru Akan Rilis di PC Pada Tahun 2025
» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Dibekali Fitur Khusus untuk AI! ASUS Luncurkan Lini Terbaru Laptop Gaming ROG dan TUF GAMING 2024

Terdapat Timeline yang memperlihatkan story ari Trilogy Double Dragon, selain itu terdapat juga Story Mode, 2P Mode, dan Tower Mode. Terdapat juga fitur Share Play untuk PlayStation 4. Disisi lain pada seri ini kalian dapat memainkan 16 karakter termasuk Billy, Jimmy, Williams, Roper, dan Right Arm, serta terdapat karakter baru yang masih dirahasiakan.

Beberapa staff dari game-game Double Dragon sebelumnya juga ikut terlibat, yaitu Takaomi Kaneko sebagai producer, Yoshihisa Kishimoto sebagai director, Koji Ogata sebagai character designer, Kazunaka Yamane sebagai composer dan juga Kei Oyama sebagai programmer.

Double Dragon IV direncanakan akan dirilis untuk PlayStation 4 dan PC pada 30 Januari 2017 mendatang. Game tersebut akan dijual dengan harga 800 Yen atau sekitar IDR 107,000.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru