NEWS

Apakah Resident Evil 7: Biohazard Se-Keren Dan Se-Seram Seperti Yang Diharapkan?

Marvemir   |   Selasa, 24 Jan 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah menunggu berbulan-bulan lamanya, akhirnya seri ke-7 dari franchise game horor klasik sepanjang masa, Resident Evil VII: Biohazard dirilis juga pada tanggal 24 Januari 2017 ini.

Dan tentunya bagi Kotakers yang dari kemarin sudah resah dan gelisah sendiri menunggu dirilisnya game ini, Kru KotGa yakin pastinya Kotakers sekarang sudah sangat bersiap-siap untuk merogoh kocek untuk segera membeli DVD / Blu-ray game ini.

Nah, akan tetapi di saat yang sama, Kru KotGa yakin banget, bahwa pastinya terdapat juga beberapa Kotakers yang mungkin ragu-ragu banget untuk membeli game ini entah itu apa dikarenakan alasan takut tidak seram, takut tidak seru atau lebih jauhnya, takut nantinya hanya membuang-buang duit saja.

Baca ini juga :

» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Seal: WHAT the FUN - Lebih dari Sekedar Game Party Royale Biasa!
» Perilisan Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes di Asia-Pasifik Terungkap, JRPG lebih dari 100 Hero
» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!



Well, bagi Kotakers yang masih merasa demikian, Kru KotGa katakan dan pastikan, jangan khawatir Kotakers, karena berdasarkan beberapa review awal yang sudah masuk dari beberapa media game top di luar sana, dapat dikatakan game yang diarahkan Masachika Kawata ini, benar-benar TOP BGT atau sesuai seperti yang telah diharapkan gamer semenjak menyaksikan cuplikan trailer game ini pada tahun 2016 lalu.

Polygon memberikan nilai 9/10 seraya memberikan rasa kekagumannya terhadap Capcom yang nyatanya sukses membuktikan kepada beberapa gamer, bahwa keputusan mereka untuk merubah sudut pandang dari third person menjadi first person memanglah keputusan yang sangat tepat yang mana, pada akhirnya membuat game RE 7 menjadi sebuah game RE yang sangat sempurna.



Gamespot memberikan 8/10 yang mana, walau mereka mengkritik boss battle-nya yang terkadang tidak terasa konsisten, mereka memuji keberanian dan kesungguhan Capcom yang kembali ke genre pure horor layaknya seperti game-game RE terdahulu.

USGamer memberikan 4/5 dan memuji visual dari seluruh karakter keluarga Baker yang terlihat super menyeramkan dan tentunya juga plot game ini yang menurut mereka, menghabiskan seluruh waktu permainan dengan terjebak di dalam rumah tua bersama keluarga zombie, merupakan hal yang sangat super horor yang mana, hal ini sudah lama sekali tidaklah ditampilkan di franchise RE.

Dan situs game sejuta umat, IGN, memberikan 7.7/10 seraya memuji Capcom yang mampu menyeimbangkan visual dan konsep tampilan baru game ini, yang mana tentunya hal ini terbukti sangat sukses dalam menyenangkan hati baik penggemar baru maupun penggemar veteran franchise Resident Evil



Nah bagaimana Kotakers? rasanya dengan respon-respon super positif di atas, rasanya tidaklah ada alasan lagi bagi Kotakers untuk masih ragu-ragu untuk memainkan game ini.

Dan kalau menurut Kru KotGa sendiri, game Resident Evil 7 memanglah game yang sangat layak untuk kalian mainkan. Karena selain game ini kembali ke akar genre mereka, survival horror, juga (mungkin beberapa dari kalian sudah ada yang tahu), game ini jugalah menampilkan salah satu karakter klasik RE loh.

Siapa dia? Nah penasran kan? Makanya, langsung aja deh beli, mainkan dan rasakan sendiri ke-kerenan serta ke-ngerian dari game ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru