NEWS

Pokemon Go Akan Hadirkan Fitur Raid dan Lapar untuk Pokemon yang Berjaga di Gym?

Master-Fakry   |   Senin, 10 Apr 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Pekan lalu, pengembang Pokemon Go telah melakukan update client terhadap game dengan fitur berbasis lokasi tersebut. Memang tidak banyak update yang diberikan, seperti perbaikan teks dan bug, memperbarui scroll di inventory Pokemon dan penambahan bahasa Mandarin tradisional.

Namun tahukan kamu, kalau update lalu ternyata mengungkapkan tentang update mendatang. Dari situs reddit.com, pada sub-forum The Silph Road mengungkapkan ada beberapa kalimat dalam kode client Pokemon Go yang kemungkinan besar merupakan update pada versi mendatang, seperti update pertarungan di gym, raid, dan fitur lapar.

Jadi pada update mendatang, Pokemon yang berjaga (defense) di gym akan memberikan informasi kepada Trainer mengenai aktivitas mereka, seperti ketika menang, kalah atau kembali.

Berikut kalimatnya.
  • "(Pokemon name) has fought hard and returned!"
  • "(Pokemon name) lost a battle!"
  • "(Pokemon name) defended the Gym!"


Tidak hanya sampai di situ, nampaknya untuk menjaga agar Pokemon bisa terus berjaga di gym, Trainer harus memberi mereka makan secara berkala. Sebab salah satu kalimatnya mengungkap bahwa Pokemon merasa lapar.

Berikut kalimatnya.
  • "(Pokemon name) is hungry!"
  • "(Pokemon name) needs a pick-me-up!"
  • "(Pokemon name) wants a berry!"

Dan yang lebih menarik lagi. Nampaknya Pokemon Go akan kedatangan fitur "raid" yang biasa terdapat pada game MMORPG.

Berikut kalimatnya.
  • "There's a raid about to start near you!
  • "A raid's going to start nearby!"

Mengenai benar atau tidaknya kabar mengenai update tersebut, nantikan saja pengumuman resmi dari Niantic Labs selaku pengembang Pokemon Go. Sekadar informasi tambahan, peringkat Pokemon Go di Top Grossing Google Play Indonesia kembali meningkat yang menandakan aktivitas penjualan di game tersebut kembali aktif. Meski tidak setinggi ketika awal perilisannya, namun hal tersebut menandakan bahwa telah banyak Trainer yang kembali memainkan game ini.

Baca ini juga :

» Pokemon GO Hadirkan Pikachu's Indonesia Journey dan Pikachu Berkemeja Batik
» Ingin Lebih Fokus ke Pokemon Go, Niantic PHK 230 Karyawan dan Tutup Studio Niantic di Los Angeles!
» Terbang Bersama Pikachu! The Pokemon Company Kolaborasi dengan Garuda Indonesia
» Minggu Bersama Fennekin! Pokemon GO Community Day Hadir pada 21 Kota di Indonesia
» Trainer Pokemon GO Bagikan Hasil Rajutannya di PokeStop

Pokemon Go adalah game mobile berbasis lokasi yang dibuat oleh Niantic Labs yang mana game ini telah dilengkapi dengan fitur augmented-reality sebagai pilihan ketika menangkap Pokemon. Game yang sudah tersedia di Google Play dan App Store sejak bulan Juli 2016 ini mengajak pemainnya untuk mencari Pokemon di berbagai lokasi di dunia nyata.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru