NEWS

Persiapkan Diri Kalian, Server Unity RF Classic akan Resmi Dibuka Besok!

Basittt   |   Senin, 10 Apr 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Kabar gembira untuk para gamer khususnya penggemar game RF Classic. Melalui situs resminya, sudah dipastikan bahwa besok (11 April 2017) RF Classic akan kedatangan server terbaru yang bernama Server Unity. Sudah siap menyambut server baru itu?

Server baru Unity akan dibuka tanggal 11 April 2017 setelah melalui proses maintenance yang dijalankan Tim RF Classic Indonesia. Meskipun server baru, namun tidak semuanya benar-benar baru, karena akan ada beberapa pemain yang melakukan migrasi karakter dari Server Lunar atau Stellar ke Server Unity ini. Oleh karena itu, para gamer juga harus bersiap-siap karena ada kemungkinan kalian menemukan hal berbeda tidak seperti pembukaan server baru pada umumnya.

Baca ini juga :

» Atlantica Rising Siap Rilis! Ada Banyak Fitur Baru dan Rate EXP Lebih Tinggi
» Ingat Masa Indah Pas Chip War? Pertempuran Tiada Akhir di RF Online Indonesia Akhirnya Berakhir
» Setelah Hampir 20 Tahun, RF Online Kembali Dengan Sequelnya Yaitu RF Online Next di G-STAR 2023
» LUNA ONLINE: NEW WORLD, Game Online Nostalgia Terbaru Indonesia di Tahun 2023
» Jadilah Bintang Metaverse di Idol Meta! Grand Launching pada 25 Januari

Sayangnya proses Migrasi telah berakhir hari ini (10 April 2017). Jadi para gamer yang terlambat mendapatkan informasi tidak dapat melakukan Migrasi, kalian hanya bisa bermain di Server Unity dengan membuat karakter baru saat sudah dibuka. Namun tidak perlu khawatir, karena Rate Server Unity cukup membuat para gamer bergembira, yakni Non-Premium 2x dan Premium 4x.

Informasi lebih detail, para gamer bisa melihatnya melalui link ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru