Bagi Kotakers yang selalu nge-fans berat dengan seri reboot animasi The Powerpuff Girls (2016-now), pastinya kalian sudah mendengar fan theory terkait karakter nerdy, Jared Shapiro (Jake Goldman) yang mana di serinya ini terlihat menjadi love-intrest dari Blossom (Amanda Leighton) yang menghebohkan internet beberapa waktu belakangan ini bukan?
Well, bagi yang belum, jadi begini Kotakers, semenjak penampilan karakter Shapiro ini di episode ke 25 seri reboot Powerpuff ini yang berjudul Fashion Forward, banyak fans yang berasumsi habis-habisan bahwasanya, karakter yang memang terinspirasi dari Goldman ini, diciptakan / ditampilkan mencintai Blossom sebagai bentuk pe-realisasian fantasi seksual bawah umur yang dimiliki oleh Goldman selama ini.
Baca ini juga :
» Inilah Tampilan Resmi Anggota Ke-4 Dari Powerpuff Girls
Nah, paska rumor ini mengudara selama berbulan-bulan, akhirnya beberapa waktu yang lalu, pihak Cartoon Network, meluruskan rumor ini. Jadi menurut mereka, rumor tersebut tidaklah benar adanya. Intinya, alasan utama mengapa sosok Shapirro ditampilkan mencintai Blossom, adalah pure untuk tujuan pengkarakteristikan dari karakter Shapiro di seri ini saja.
Jadi sekali lagi dapat ditegaskan bahwa rumor fantasi pedofilia tersebut, tidaklah benar adanya sama sekali. Nah Kotakers, apakah kalian adalah salah satu yang juga pernah mendengar rumor ini? Dan bagaimana nih sekarang tanggapan kalian terhadap hal ini?
(KotakGame)