NEWS

Kontrak Comic-Con International Di San Diego Diperpanjang Hingga Tahun 2021

Marvemir   |   Minggu, 09 Jul 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kalau Kotakers rajin mengikuti berita-berita yang terkait dengan dunia per-fanboyan, pastinya Kotakers sudah mengetahui sejak lama terkait kabar durasi kontrak yang dimiliki oleh pihak Comic-Con International di San Diego yang mana kabar ini telah mengudara sejak beberapa tahun lalu.

Namun bagi kalian yang mungkin sudah lupa-lupa, jadi pada dasarnya kabar ini mengatakan bahwasanya, kontrak pihak Comic-Con International di daerah San Diego atau lebih spesifiknya kontrak pihak Comic-Con International untuk diadakan di San Diego Convention Center, akanlah berakhir pada tahun 2018 mendatang.

Baca ini juga :

» Season 4 Seri Gotham Akan Menampilkan Kisah Pembentukan Tim Villain Wanita, Sirens
» Adegan Trailer Comic Con The Walking Dead Season 8 Ini Tidak Akan Langsung Ditampilkan Begitu Saja
» [SDCC 2017]: Siap-Siap Mencari Easter Egg Dan Warisan Melalui Trailer Ready Player One Ini
» Seperti Ini Gameplay dari Forza Motorsport 7 yang Akan Memiliki 700 Mobil!
» Toys R Us Perlihatkan Produk Hot Wheels Mario Kart Special Edition dengan Kecerdasan Buatan



Tak pelak paska mengetahui kabar ini kala itu, banyak dari kita yang lumayan was-was. Memang sih sebagian besar dari kita mungkin tidak mengunjungi langsung (on site) ke gedung tersebut di setiap tahunnya, namun walau demikian tetap saja, yang namanya sebuah pergantian, tetaplah membuat perasaan kita (terlepas sekali lagi kita mungkin tidak pernah ke San Diego Convention Center), juga turut sama berubahnya dengan mereka yang kerap datang tiap tahunnya.

Akan tetapi secara mengejutkan, layaknya mendapatkan uang 1 miliyar di siang bolong, beberapa waktu yang lalu, melalui situs ScreenRant, terungkap bahwasanya kontrak SDCC di tempat biasa tersebut, telah resmi diperpanjang lagi hingga tahun 2021 mendatang.



Nah melalui kabar yang cukup menggembirakan ini, maka bisa dikatakan seluruh fanboy yang langganan datang ke event geek terbesar ini di setiap tahunnya, tidaklah perlu pusing-pusing AKA was-was lagi setidaknya, untuk 4 tahun mendatang.

Setelah membaca kabar ini, bagaimana nih pendapat kalian akan hal ini Kotakers? Dan oh ya, sebagai pengingat saja perhelatan San Diego Comic-Con International tahun 2017 ini akan diadakan selama 3 hari dari tanggal 20-23 Juli mendatang. So, bagi Kotakers yang fanboy, ingat dan catat baik-baik ya jadwalnya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru