Seperti kebanyakan seri anime terkenal lainnya, Fullmetal Alchemist akhirnya juga mendapatkan adptasi film live action. Dengan merilis trailer awal yang cukup menjanjikan, tapi sepertinya Seiji Mizushima sang director dari anime ini berpendapat lain. Dia mengkritik kalau adaptasi film live action ini adalah "ide buruk."
Dia menyampaikan kritiknya ini di salah satu acara stage di Tokyo. Menurutnya karakter yang dihadirkan di film adaptasi ini hanya diisi oleh aktor Jepang saja, hal ini tentunya berlainan dengan seri animenya yang memang menghadirkan karakter khas dari negara Inggris.
Baca ini juga :
» 2 Film Spiderman Akan Hadir di Tahun 2026 dan 2027!
» Kolaborasi Klub Basket Lakers dengan Anime One Piece Berikan Kejutan Untuk Penggemar
» Episode Terakhir Dragon Ball DAIMA Akan Berakhir Bertepatan Dengan Hari Akira Toriyama Tutup Usia
» Adaptasi Film Sleeping Dogs Akhirnya Digarap, Simu Liu Akan Jadi Pemeran Utama Wei Shen
» Anime Adaptasi Dante dari Devil May Cry Akan Tayang di Netflix Tanggal 3 April 2025
Sebagai tambahan dia juga mengatakan para aktor yang akan memainkan peran dari masing-masing karakter yang ada, tidak akan bisa memainkan peran mereka dengan baik untuk mencerminkan karakter dari seri animenya. Karena menurutnya, perbedaan karakter dan sifat kebangsaan yang ada akan sangat sulit untuk ditiru oleh para aktor.
Selain adapatasi untuk Fullmetal Alchemist, dia juga mengkritik adaptasi live action dari anime Gintama juga terlihat bodoh. Tapi, bukan berarti kalau Mizushima tidak mendukung adaptasi ini untuk sukses. Dia tetap menyampaikan harapannya agar film adaptasi ini berakhir dengan sukses dan sesuai dengan harapannya.
(KotakGame)
Recommended by Kotakgame