NEWS

Final Fantasy XV Pocket Edition Rilis Trailer Gameplay dan Segudang Screenshot Terbaru

Fadhil Baladraf   |   Rabu, 08 Nov 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Hari ini Square Enix kembali memperlihatkan detail terbaru dari Final Fantasy XV Pocket Edition, lewat rilis segudang screenshot dan trailer gameplay terbaru. Rilisnya trailer ini juga memberikan informasi mengenai tahap pra-registrasi di Jepang, serta kisaran harga dari tiap episodenya.

Episode pertama dari game ini akan ditawarkan secara gratis, agar para gamer dapat menilai kualitasnya sebelum membeli sisa episode lainnya. Episode 2 dan 3 akan dibanderol di harga 120 yen atau sekitar Rp. 14.000. Sementara episode 4 sampai 10 dibanderol masing-masing dengan harga 480 yen atau sekitar Rp. 57.000.

Baca ini juga :

» Naoki Yoshida Ungkapkan Bahwa Sekarang Sudah Waktunya Untuk FF Tactics Baru
» Foto Makan Malam Bersama. Apakah Akan Ada Kolaborasi Antara Harada, Yoshi-P, dan Sakurai?
» Nobuo Uematsu Akan Kembali Untuk Final Fantasy VII Trilogy Part 3
» Autoplay Dalam Aplikasi, Video April Mop Discord Kalahkan Jumlah View Trailer GTA VI Hanya Dalam Setengah Hari
» Addie MS Twilite Orchestra akan Hadirkan Nostalgia Konser Video Game

Jika ingin lebih praktis, kamu juga bisa membeli seluruh gamenya secara penuh dengan harga 2,400 yen taau sekitar Rp. 285.000. Cukup mahal tentunya untuk harga sebuah game mobile, tapi mengingat game ini adalah versi ringkas dari game besar Final Fantasy XV, kisaran harga ini terhitung cukup wajar.

Final Fantasy XV Pocket Edition sendiri akan dirilis pada musim gugur tahun ini, untuk Android dan iOS. Sementara rilis untuk versi Windows 10 akan menyusul pada musim dingin nanti. Jika penasaran, kamu bisa lihat trailer gameplay dan kumpulan screenshot terbarunya dibawah ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru