NEWS

Screenshot Kingdom Hearts III Bocor, Konfirmasi Dunia Monster Inc.?

Culdesacc   |   Minggu, 24 Dec 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Kingdom Hearts III merupakan sekuel dari serial Kingdom Hearts yang sangat ditunggu-tunggu oleh banyak gamer yang penasaran bagaimana kelanjutan dari kisah Sora dan kawan-kawannya yang akan menempuh tantangan yang lebih besar dari Organization XIII. Namun, lama pengembangan dari game tersebut tentu membuat banyak orang geram.

Namun kali ini, kepastian dari pengembangan Kingdom Hearts III telah terbukti lewat beberapa screenshot yang ditemukan dalam forum KHInsider. Dalam forum tersebut, ditemukan sejumlah screenshot yang memperlihatkan gameplay Kingdom Hearts III dengan Sora, Goofy dan Donald yang muncul dalam dunia Monster Inc.!

Baca ini juga :

» Naoki Yoshida Ungkapkan Bahwa Sekarang Sudah Waktunya Untuk FF Tactics Baru
» Nobuo Uematsu Akan Kembali Untuk Final Fantasy VII Trilogy Part 3
» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Square Enix Umumkan Perilisan Seri Terbaru Final Fantasy, Final Fantasy VII Rebirth
» Menyala Abang Sephiroth! Unboxing Final Fantasy VII Rebirth Collector Edition

Dalam 13 screenshot yang ditemukan, juga diperlihatkan Mike dan Sully yang merupakan karakter kunci dalam serial Monster Inc. Selain mereka, juga diperlihatkan bahwa Unversed yang sebelumnya muncul dari Kingdom Hearts Birth by Sleep kini kembali. Mengingat Unversed muncul dari Vanitas, apakah ini berarti ia akan kembali muncul?

Jumlah screenshot tersebut dipertanyakan oleh banyak pihak, dan banyak juga yang mengira bahwa ini hanyalah sebuah hoax belaka. Namun melihat kemampuan grafis yang diperlihatkan oleh serangkaian screenshot tersebut, jelas terlihat bahwa itu merupakan hasil pengembangan Square Enix dan bukan selevel screenshot hoax. Kita tunggu saja reaksi dari Square Enix akan kebocoran ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru