NEWS

Cate Blanchett Tidak Menutup Pintu Untuk Kembali Sebagai Hela di MCU

Marvemir   |   Minggu, 09 Sep 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Seperti yang kita saksikan di Thor: Ragnarok (2017), putri kandung Odin (Anthony Hopkins) yang juga kakak kandung Thor (Chris Hemsworth), Hela (Cate Blanchett) tewas jatuh ke dalam bola api besar.

Namun baru-baru ini, melalui wawancara yang dilakukannya bersama situs FANDOM untuk mempromosikan film terbarunya bersama Jack Black (Kung Fu Panda), The House with a Clock in its Walls, aktris yang juga memerankan Galadriel di trilogi The Lord of the Rings inimemberikan pernyataan yang cukup menarik.

Baca ini juga :

» [RUMOR] NetEase Sedang Mengembangkan Game Marvel FPS AAA Dengan Judul Marvel Rivals
» Tidak Hanya New Game Plus! Marvel’s Spider-Man 2 Berikan Banyak Fitur Baru Di Update Terbarunya
» Marvel’s Spider-Man Masuk Dalam 9 Nominasi DICE Awards
» Samsung Bersama Dr. Strange Buka Portal ke Galaxy Baru di Sphere Las Vegas
» [Leak] Sebuah Code Perlihatkan Adanya Mode Multiplayer di Marvel’s Wolverine


Jadi aktor asal Australia ini mengungkapkan kalau ia tertarik untuk memerankan dewi kematian ini apabila pihak MCU memang memanggilnya kembali untul memerankan karakternya. Tapi di saat yang sama ia juga garuk kepala terkait bagaimana logika / caranya untuk bisa menghidupkan karakternya lagi?

Karena sama seperti kita, ia juga menganggap bahwa Hela sudah mati. Pernyataan Blanchett ini seperti yang dikatakan menarik. Bukan hanya terkait faktor teknis karakternya namun bisa juga, ia mengatakan ini sebagai tease halus bahwa ia nantinya kembali sebagai Hela kemungkinan, di Avengers 4.





Kembali ke pertanyaan awal, bagaimana skenarionya ia hidup lagi? Ada 2 kemungkinan. Mengingat dia dewi kematian ya dewi kematian. Bisa saja ia memalsukan kematiannya alias ia masih hidup atau selamat dari apa yang menimpanya di Ragnarok.

Kedua, mengingat rumor yang mengatakan Avengers 4 akan menampilkan perjalanan tembus waktu (time-travel), ya bisa jadi ia hidup kembali melalui cara tersebut. Namun bagaimana kalau menurut kalian Kotakers? Apakah kalian pada dasarnya juga ingin sosok Hela tampil lagi di MCU?

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru