NEWS

Dampak Regulasi Ketat Sensor Sony, Pengembangan Senran Kagura 7EVEN Terhambat

Culdesacc   |   Senin, 03 Dec 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!


Beberapa bulan lalu, Marvelous dan Honey Parade Games telah memperlihatkan preview Senran Kagura 7EVEN, game terbaru dari serial Senran Kagura yang memperlihatkan desain terbaru dari Asuka yang direvamp dan menerima berbagai perubahan visual terutama di bagian oppainya. Dengan berbagai perubahan visual, fans jelas menunggu evolusi dari serial tersebut.


Sayangnya, game terbaru dari Senran Kagura ini juga menerima imbas dari regulasi Sony yang ditakutkan para gamer. Pasalnya, produser dari serial Senran Kagura, Kenichiro Takaki mengatakan dalam sebuah interview bersama salah satu situs berita di Jepang bahwa berkat regulasi yang semakin ketat mengenai gambar karakter yang semakin seksi, pengembangan Senran Kagura 7EVEN akan memerlukan waktu lama sampai akhirnya terealisasi.


Baca ini juga :


» [video] Banyak Game Seru! Ini Dia 7 Game PC/Konsol 2023 yang Wajib kamu Maenin ala KotakGame!
» PS5 Buat Nonton? PlayStation Hadirkan Sony Pictures Core untuk PS5 dan PS4
» Setelah 6 Tahun Lamanya. Layanan Gran Turismo Sport Online akan Berakhir di Awal Tahun 2024
» Langganan PlayStation Plus 12 Bulan Akan Alami Kenaikan Harga yang Signifikan
» Ada Alan Wake Remastered & COD: Black Ops Cold War! Ini Dia List Game Gratis PS Plus Bulan Juli!


Regulasi sensor yang diterapkan oleh Sony belakangan ini juga berdampak pada beberapa game seperti Nekopara dan Dead or Alive Xtreme 3 dengan berbagai penyesuaian dan sensor. Dengan berbagai regulasi yang kian ketat dan berubah, apakah berarti masa depan game fanservice di Jepang akan semakin suram? Bagaimana menurut Kotakers

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru