NEWS

Produser Kemono Friends: 'China Akan Melampaui Anime Jepang dalam Satu Dekade!'

Taufik Hidayat   |   Sabtu, 15 Dec 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidak bisa dipungkiri lagi kalau Jepang dikenal oleh banyak orang di seluruh dunia karena beberapa faktor, salah satunya adalah anime. Anime di Jepang sendiri sudah berkembang sangat pesat. Pada 5 Desember lalu, produser Kemono Friends - Yoshitada Fukuhara memposting sebuah pernyataan menarik melalui akun Twitter pribadinya.

"Meskipun industri anime di China baru saja dimulai, saya yakin mereka akan menyalip kita dalam produksi dalam tiga tahun dan dalam kemampuan serta ketrampilan akan tersalip dalam lima sampai sepuluh tahun."
Beberapa follower Fukuhara juga telah menunjukan bagaimana China akan melampui Jepang dalam hal kuantitas produksi dan teknik mereka dalam membuat animasi 2D dan 3D sudah cukup mumpuni. Namun, meskipun benar adanya, Fukuhara mengatakan bahwa anime Jepang hingga saat ini masih menjadi daya tarik tersendiri di seluruh dunia dengan konten anak-anak, remaja, maupun dewasa tanpa batasan.

Baca ini juga :

» Ukir Prestasi Gemilang! Tim Indonesia Raih Juara di EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024
» Menyala Abangku! Indonesia Juara di EA Sports FC Pro Mobile 2024 Setelah Kalahkan China di Grand Final!
» Undang 3 Tim Luar China, NOVA Esports Juarai China Spring Invitational Showmatch!
» Sukses Besar! Wuthering Waves Capai 10 Juta Pra-Registrasi di Tiongkok!
» Jadwal dan Venue Tokyo Game Show 2024 Diumumkan! Angkat Tema "Trailblaze the World with Gaming"

Saat ini, banyak sekali studio animasi yang memiliki staff dari China. Tidak menutup kemungkinan bahwa mereka akan mengambil ilmu yang ada dan mengaplikasikannya di negara mereka. Kamu bisa melihat betapa kerennya contoh animasi karya animator asal China - Hitori no Shita The Outcast di bawah ini.
Disamping kehebatan China dalam memproduksi anime suatu saat nanti, industri anime di Jepang seperti mengalami kemeresotan dan berbagai masalah. Mulai dari banyak studio yang kekurangan animator hingga menurunnya "kualitas" anime yang ditawarkan menurut fans yang ada diluar Jepang. Beberapa netizen di cuitan Fukuhara juga berkata:

"Budaya otaku China cukup menakjubkan ... saya pikir ini akan tumbuh dengan sangat cepat"
"China, Korea, dan Taiwan telah membuat kemajuan yang luar biasa, Jepang membayar animator-nya dengan dengan upah yang minim dan kondisi kerja yang buruk"


Fukuhara menegaskan bahwa industri anime di Jepang tidak bisa berdiam diri dan harus mengevaluasi segala hal yang harus diperbaiki dan dibenahi demi memperbaiki reputasi di mata dunia. So, apakah yang dikatakan produser Kemono Friends akan benar-benar terjadi?

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru