NEWS

Anime 'Date A Live' Season 3 Dipastikan Hanya Memiliki 12 Episode

Taufik Hidayat   |   Minggu, 06 Jan 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Menjadi salah satu anime yang diantisipasi kehadirannya pada awal tahun 2019 ini, banyak para fans yang harap-harap cemas mengenai kualitas Date A Live season 3 yang dikerjakan oleh studio J.C Staff. Mulai dari visual hingga trailer perdana yang diperlihatkan, sepertinya banyak tumbuh pro dan kontra dikalangan pecinta anime. Ada yang membela, ada juga yang kesal dengan penurunan kualitas animasinya.

Terlepas dari hal tersebut, anime Date A Live dipastikan bakal mendapatkan 12 episode saja di season ketiganya seperi yang kru KotGa lansir melalui ANN. Anime Date A Live season 3 sendiri bakal ditayangkan mulai 11 Januari mendatang. Apakah kamu sudah tidak sabar? Mari simak dulu trailer anime tersebut.

Baca ini juga :

» Pertama Kalinya! eFootball™ Jalin Kolaborasi dengan Anime
» Guest Star AFAID 2024 Diumumkan! Cosplayer Hakken dan Penyanyi NANO Kembali Tampil di Indonesia
» Sang Ninja Hadir di Dunia Nyata! Film Live Action Naruto Resmi Digarap oleh Sutradara Film Shang-Chi!
» [RUMOR] Fortnite Kabarnya Akan Berkolaborasi dengan Animanga Populer, One Piece!
» FPS Kok Anime, Developer Game China Buat Game FPS Seperti Valorant Tapi Gunakan Waifu Cantik!

Date A Live mengisahkan tentang Itsuka Shidou, seorang pelajar biasa yang memiliki kekuatan untuk melepaskan spirit, dan harem-nya dalam petualangan menyelamatkan dunia. Setelah berakhir pada tahun 2014 dan versi movie-nya tayang pada tahun 2015, akhirnya anime Date A Live dilanjutkan. Anime ini dikerjakan oleh JC Staff dan disutradarai oleh Keitaro Motonaga. Hideki Shirane juga kembali mengkomposisi seri, dan Koji Watanabe kembali mendesain karakter dalam season terbarunya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru