NEWS

Sempat Mengalami Penurunan Pemain, PUBG Tetap Mampu Hasilkan USD 1 Miliar

ClockWorange   |   Minggu, 20 Jan 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
PlayerUnknown’s Battlegrounds pernah menjadi game premium digital paling menguntungkan pada tahun 2018, meskipun harus mengalami banyak penurunan di tahun setelahnya.

Menurut laporan akhir tahun SuperData, PUBG memperoleh lebih dari USD 1 miliar dalam pendapatan digital dari global, menempatkannya di posisi atas sejajar dengan game juggernaut seperti FIFA 18, GTA 5, dan bahkan Red Dead Redemption 2.

Baca ini juga :

» Seal: WHAT the FUN - Lebih dari Sekedar Game Party Royale Biasa!
» Perilisan Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes di Asia-Pasifik Terungkap, JRPG lebih dari 100 Hero
» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube

Angka ini berasal dari akumuliasi versi PC, PS4, dan Xbox One, bukan PUBG MOBILE. Ini adalah angka yang sangat mengejutkan, karena jumlah pemain di PC telah menurun sejak bulan Februari.

Sepanjang tahun PUBG mendapatkan masalah dimana ia terus kehilangan pemainnya, dan baru-baru game ini mulai bisa pulih kembali. Bahkan, menurut laporan itu, pendapatan PUBG melonjak 19% pada tahun 2018 dibandingkan di tahun 2017.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru