NEWS

Seorang Gamer eSports Berhasil Kalahkan Pro F1 Berkat Belajar Dalam Game!

Culdesacc   |   Rabu, 23 Jan 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Tidak seperti game FPS atau Real-Time Strategy, "sim racing" atau "moto-sport virtual" mampu mensimulasikan balap mobil hingga ke detail seperti keausan ban, desain suspensi yang tepat, dan penanganan mobil balap dunia nyata. Lupakan mouse dan keyboard: sim racing menggunakan roda kemudi dan pedal fisik.

Dalam kemenangan mengejutkan yang membuat komentator tidak bisa berkata-kata, Enzo Bonito yang berusia 23 tahun mengalahkan Lucas di Grassi, pembalap Formula E dan mantan pembalap Formula 1 di lintasan balap yang berliku di Meksiko pada 19 Januari. Yang mengejutkan? Rupanya ia belajar menyetir F1 lewat game!

 

Race of Champions, yang berlangsung di Meksiko tahun ini, telah mengadu pembalap terbaik dari semua jenis motor sport satu sama lain sejak tahun 1988. Mulai tahun 2018, kompetisi ini memungkinkan pembalap virtual untuk masuk juga dalam kompetisi tersebut.

Pembalap dunia nyata biasanya menjalani pelatihan berpuluh-puluh tahun, terus mengasah skill mereka lewat kejuaraan yang berbeda. Sekarang simulator dapat mempermudah hal tersebut, hingga mengubah seorang gamer esports menjadi juara di kehidupan nyata, seperti Bonito. Dengan kata lain, keterampilan yang diambil oleh pembalap sim sebenarnya dapat berguna juga dalam balap dunia nyata.

Baca ini juga :


» Ratusan Peminat Dalam Sebulan! MPL Karier Buka Peluang Karir Generasi Muda di Industri Esports
» Situs Game Indie itch.io Sempat Di Takedown Oleh Perusahaan Funko
» Lebih Dari Event Game dan Anime Biasa! Pengalaman Seru di Motion Ime Festival
» Siap Nemenin Akhir Tahun Lo! Ini Dia Daftar Game Keren Yang Akan Rilis Di Bulan Desember 2024
» Light of Motiram, Game Kontroversial Mirip Horizon Series Bagikan Video Gameplay

Sim racing telah membuat langkah besar dalam beberapa tahun terakhir, misalnya tim balap esports profesional pertama diluncurkan pada tahun 2016, dan merupakan bagian dari sejumlah liga dan kompetisi balap hingga saat ini. Sebaliknya, kini banyak juga pembalap profesional F1 yang kini ikut bersaing dalam platform balap online.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru